3 Jenis Kontrasepsi yang Banyak Dipilih Saat Hubungan Suami Istri

Saras Bening Sumunar - Selasa, 26 September 2023
Jenis kontrasepsi saat hubungan suami istri.
Jenis kontrasepsi saat hubungan suami istri. Freepik

Parapuan.co - Merayakan Hari Kontrasepsi Sedunia penting bagi kita untuk tahu berbagai jenis alat kontrasepsi yang sering digunakan saat hubungan suami istri

Hari Kontrasepsi Sedunia atau World Contraception Day yang diperingati tiap tanggal 26 September ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran seseorang akan pentingnya perencanaan keluarga dengan pemilihan kontrasepsi yang tepat.

Dalam rangka World Contraception Day, berikut ini beberapa jenis kontrasepsi yang sering digunakan saat melakukan hubungan suami istri.

Apa saja jenis kontrasepsi tersebut dan bagaimana keunggulannya? Mengutip dari laman Queensland Healthberikut penjelasan lengkapnya.

1. Kondom

Kondom adalah kontrasepsi yang paling umum digunakan saat melakukan hubungan intim dengan pasangan.

Selain mencegah kehamilan, penggunaan kondom juga bermanfaat untuk menurunkan risiko penyebaran penyakit menular seksual.

Saat akan melakukan hubungan suami istri, kondom bekerja dengan menghalangi sperma masuk ke vagina.

Keunggulan dari penggunaan kondom ini adalah harga yang terjangkau dan praktis digunakan.

Baca Juga: Perempuan Pakai Pelumas Saat Bercinta? Kenali Jenis dan Risikonya

Sumber: Queensland Health,Siloam Hospitals
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri