Dijamin Enak, Ini 5 Tips Memasak Cepat Pempek Palembang agar Tidak Alot

Ericha Fernanda - Minggu, 2 Oktober 2022
Tips memasak cepat pempek palembang.
Tips memasak cepat pempek palembang. Tyas Indayanti

Setiyo mengatakan bahwa perbedaan antara sagu tani dan tepung sagu lainnya adalah warna yang dihasilkan.

Tepung sagu tani akan menghasilkan pempek berwarna putih, sedangkan tepung sagu lainnya menghasilkan warna yang cenderung kusam.

4. Rebus di Air Mendidih yang Diberi minyak

Gunakan api kecil, lalu rebus pempek dalam air mendidih dan tuang sedikit minyak agar tidak saling menempel

Jangan gunakan api besar karena dapat membuat pempek cepat mengembang lalu mengempis setelah didinginkan.

5. Goreng Pempek dalam Minyak Panas

Setelah direbus, sebaiknya tiriskan pempek terlebih dulu dan biarkan dingin di suhu ruangan agar set alias padat sempurna.

Jika sudah dingin, goreng pempek pada minyak panas sampai permukaannya kuning keemasan. Angkat dan sajikan.

Nah, itulah tips memasak cepat pempek palembang agar tidak alot ya, Kawan Puan.

Selamat mencoba!

Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Sup Ikan, Kuahnya Segar dan Rasanya Gurih

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania