7 Tips Memasak Cepat Creme Brulee, Dessert Khas Prancis yang Manis dan Legit

Ericha Fernanda - Sabtu, 3 September 2022
Tips memasak cepat creme brulee.
Tips memasak cepat creme brulee. Juanmonino

Parapuan.co - Kawan Puan, ada tips memasak cepat creme brulee yang merupakan makanan penutup populer khas Prancis.

Dessert ini juga dikenal sebagai burnt cream atau Trinity cream, yang terdiri dari custard dan lapisan gula karamel yang mengeras di atasnya.

Sebagai informasi, custard adalah makanan yang terbuat dari campuran susu atau krim kental, serta kuning telur. 

Meski creme brulee biasanya disajikan di restoran mewah atau bistro Prancis, kamu juga dapat membuatnya dengan mudah di rumah.

Pasalnya, bahan dasar creme brulee klasik hanya terdiri dari empat bahan saja, yaitu krim kental, kuning telur, gula pasir, dan vanila.

Lebih lanjut, simak tips memasak cepat creme brulee untuk sajian penutup di rumah. Yuk, simak!

1. Gunakan Bahan Berkualitas

Mengutip Cake Me Home Tonight, ada cara membuat creme brulee dengan cita rasa yang otentik, yaitu menggunakan bahan berkualitas.

Hanya sedikit bahan untuk membuat creme brulee, usahakan mendapatkan bahan yang masih baru dan segar.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Basque Burnt Cheesecake, Kue Kekinian ala Kafe

Disarankan menggunakan vanila murni atau ekstraknya untuk menjaga cita rasa dan aroma khas dessert ini.

Untuk krim kental, gunakan produk yang masih baru dan belum dibuka sama sekali agar tidak mengurangi kualitasnya.

2. Kocok Kuning Telur dan Gula Pasir

Tips memasak cepat creme brulee selanjutnya adalah kocok kuning telur dan gula pasir menggunakan mixer sampai rata.

Kocok selama beberapa menit, pastikan kuning telur berubah menjadi pucat, mengembang, dan menebal.

Proses ini membantu melarutkan gula serta menciptakan tekstur yang kental dan halus pada custard.

3. Panaskan Krim Kental Pakai Metode Scalding

Cara membuat creme brulee selanjutnya adalah memanaskan krim kental sampai tepat sebelum mulai mendidih (scalding).

Tuang krim kental ke dalam panci dan panaskan di atas api sedang, lalu angkat ketika muncul gelembung-gelembung kecil di tepi panci.

Baca Juga: 7 Tips Memasak Cepat Spikoe, Kue Lapis Populer Khas Surabaya

4. Campurkan Adonan Telur dan Krim Kental

Untuk membuat custard atau dasar creme brulee, campurkan adonan telur dan krim kental sampai rata.

Untuk mencegah adonan telur berubah menjadi telur orak-arik, masukkan sedikit demi sedikit krim kental dan aduk secara terus-menerus.

5. Panggang ke dalam Oven

Mengutip Tasting Table, langkah selanjutnya yaitu tuang campuran ke dalam cetakan, lalu masukkan ke dalam oven yang telah sudah dipanaskan pada suhu 90 derajat Celcius.

Biarkan custard sampai benar-benar matang di dalam oven selama 50 menit. Angkat dan dinginkan di suhu ruangan.

6. Dinginkan di Kulkas

Setelah suhunya turun, masukkan custard ke dalam kulkas selama 30 menit agar tekstur krimnya memadat dan tidak pecah.

7. Taburkan Gula Pasir di Atas Custard

Taburkan gula pasir di atas custard, gunakan cooking torch (alat pembakar makanan) untuk mengkaramelkan bagian atasnya agar gula menjadi kecokelatan, tetapi tidak gosong.

Selanjutnya, creme brulee siap disajikan sebagai makanan penutup yang lezat ya, Kawan Puan.

Selamat mencoba di rumah!

Baca Juga: 4 Tips Memasak Cepat Kue Tanpa Telur, Kuncinya di Cara Pengadukan Adonan 

(*) 

Sumber: Tasting Table,Cake Me Home Tonight
Penulis:
Editor: Arintya

Jogja First-timer? Ini Rekomendasi Itinerari buat Kamu!