Fokus pada Diri Sendiri, Ini 3 Bentuk Self Care untuk Mengurangi Kesedihan

Ericha Fernanda - Sabtu, 30 Juli 2022
Self care untuk mengurangi kesedihan.
Self care untuk mengurangi kesedihan. miniseries

2. Pergi ke Luar Sendirian

Jika penyebab kesedihan berasal dari keluarga dekat atau berada di rumah membuat kita suntuk, kita bisa pergi ke luar sendirian.

Kita bisa berjalan-jalan di taman sendirian, berolahraga di lapangan, makan sendiri di restoran favorit, atau minum kopi di kafe.

Melakukan sesuatu yang menyenangkan sendirian membuat kita menemukan keberanian untuk mengatasi situasi sulit dengan percaya diri.

Katakan pada dirimu bahwa tidak apa-apa untuk sendirian dan menikmati waktu menyenangkan untuk diri sendiri.

3. Coba Mandi Air Hangat sebagai Terapi

Mandi air hangat diyakini membantu mengendurkan otot-otot yang tegang ketika kita merasa sedih dan stres.

Jika akhir-akhir ini merasa stres, cobalah menghangatkan tubuhmu dengan air hangat saat mandi pagi dan sore hari.

Selanjutnya, gunakan beberapa produk mandi beraroma untuk membilas dan biarkan semua kekhawatiran hilang saat kamu melakukan eksfoliasi.

Kawan Puan, itulah beberapa bentuk self care yang bisa bantu mengurangi kesedihan. Tertarik mencobanya di rumah? (*)

Baca Juga: Self-care Tak Selalu Mahal, Ini Tips Merawat Diri dengan Cara Sederhana 

Sumber: Pinkvilla.com
Penulis:
Editor: Arintya

Benarkah Tertawa Baik untuk Menjaga Kesehatan Mental? Ini Penjelasannya