67 Persen Konsumen Indonesia Berminat Makan Plant Based Food, Ini Manfaatnya

Anna Maria Anggita - Kamis, 30 Juni 2022
Manfaat pola makan plant based food
Manfaat pola makan plant based food AsiaVision

4. Mengurangi risiko penyakit Alzheimer

Menurut sebuah laporan tahun 2016 yang disorot di The Express, para ilmuwan Inggris menemukan bahwa pola makan yang kaya akan protein hewani meningkatkan kemungkinan seseorang terkena penyakit Alzheimer.

Sementara itu, dr. Simon Ridley, direktur penelitian di Alzheimer's Research UK, mengatakan pola makan nabati dapat meningkatkan kesehatan kognitif lebih baik.

Pola makan nabati bisa didapat dari buah-buahan, sayuran, dan kacang-kacangan.

5. Menurunkan risiko diabetes

Menyantap daging merah memiliki risiko lebih besar terkena diabetes tipe 2.

Oleh sebab itu, jika risiko terserang diabetes tipe 2 ingin dikurangi, maka sebaiknya lebih banyak mengonsumsi sumber makanan nabati.

6. Meningkatkan umur

Ternyata pola makan berbasis nabati mampu meningkatkan umur seseorang lho.

Hal tersebut dibuktikan dalam studi Meat consumption raises mortality rates, analysis of more than 1. 5 million people finds.

Penelitian mengungkap menyantap makan nabati selama lebih dari 17 tahun dapat meningkatkan harapan hidup 3,6 tahun.

Kawan Puan, dengan mengetahui bahwa plant based food ini berdampak baik bagi tubuh, apakah kamu tertarik menjajal pola makan nabati juga?

Baca Juga: Mengenal Wasabi, Cocolan Pedas Pendamping Makanan Khas Jepang

(*)

Tips Menyimpan Daging Sapi yang Tepat, Bisa Dikonsumsi sampai 2 Tahun