Dipakai untuk Hindari Kotoran hingga Gaya Penuh Warna, Ini Sejarah Sepatu Platform

Citra Narada Putri - Sabtu, 21 Mei 2022
Sejarah sepatu platform.
Sejarah sepatu platform. Dok. RISD Museum & Getty Images

Adapun salah satunya adalah jenis chopine, yang merupakan over-shoe yang dikenakan oleh bangsawan Eropa. 

Sandal ini bahkan bisa setinggi 30 inci atau 76 cm hingga didesain dengan menggunakan permata agar terlihat mewah.

Bahkan, para perempuan harus berjalan menggunakan tongkat agar tidak terjatuh saat mengenakannya. 

Dan pada tahun 1547, Catherine de Medici, Ratu Prancis, mengenakan chopine untuk membuat tubuhnya terlihat lebih tinggi dan ia jugalah yang memulai tren ini di kalangan bangsawan. 

Tahun 1700-an

Sepatu bot platform yang dipakai aktor opera di Cina.
Sepatu bot platform yang dipakai aktor opera di Cina. Dok. Roots.sg

Ketika Opera Peking dipopulerkan di Cina pada 1700-an, aktor laki-lakinya akan mengenakan sepatu bot sutra dengan hak yang tinggi dan tebal.

Seperti dalam kasus thespians Yunani, semakin tinggi solnya, semakin penting pemainnya.

Serta semakin kecil kemungkinan mereka harus melakukan flip akrobatik yang harus dilakukan oleh karakter pemain yang lebih rendah.

Baca Juga: Harga Tembus Rp 400 miliar! Ini Jam Tangan Paling Mahal di Dunia

Sumber: refinery29
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

3 Tips Mix and Match Outfit untuk Nonton Konser NCT Dream di Jakarta