Kasus Infeksi Covid-19 Meningkat, 25 RT di Jakarta Barat Terapkan Micro Lockdown

Rizka Rachmania - Jumat, 11 Februari 2022
Kasus Covid-19 meningkat, 25 RT di Jakarta Barat lakukan micro lockdown.
Kasus Covid-19 meningkat, 25 RT di Jakarta Barat lakukan micro lockdown. Photo by Dominic Spohr on Unsplash

Parapuan.co - Lonjakan kasus Covid-19 terus terjadi di Indonesia, salah satunya adalah Jakarta.

DKI Jakarta jadi salah satu kota dengan catatan kasus Covid-19 tinggi sehingga beberapa sektor harus melakukan penyesuaian.

Masyarakat yang awalnya sudah kembali bekerja di kantor, kini mulai diminta untuk kembali bekerja dari rumah.

Anak-anak sekolah pun ada yang belajar online sepenuhnya maupun pertemuan tatap muka terbatas.

Bioskop pun jadi salah satu sektor yang harus melakukan penyesuaian, di mana penayangan beberapa film bulan Februari ini mesti ditunda.

Kenaikan kasus Covid-19 di Jakarta memang tidak bisa dianggap sepele, sebab setiap harinya kini tercatat ada kasus baru.

Beberapa wilayah di Jakarta pun masuk zona merah, salah satunya adalah Jakarta Barat.

Sejumlah RT di Jakarta Barat masuk ke dalam zona merah Covid-19 sehingga harus menerapkan micro lockdown.

Micro lockdown ini diberlakukan demi menekan angka penambahan jumlah kasus Covid-19 di lingkungannya.

Baca Juga: PPKM Level 3 Berlaku di Jabodetabek, Bioskop Tunda Penayangan Film Hollywood

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania