BERITA TERPOPULER WELLNESS: Mengenal Gejala Smiling Depression hingga Cara Mengatasi Sunday Scaries

Maharani Kusuma Daruwati - Rabu, 15 September 2021
Berita terpopuler wellnes, gejala depresi tersenyum hingga mengatasi kecemasan hari Senin
Berita terpopuler wellnes, gejala depresi tersenyum hingga mengatasi kecemasan hari Senin foto: freepik.com

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini 3 berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Rabu (15/9/2021).

Mulai dari gejala smiling depression atau depresi tersenyum.

Hingga cara mengatasi sunday scaries, kecemasan berlebihan jelang hari Senin.

 

Baca Juga: Mengenal Sexsomnia, Gangguan Tidur yang Membuat Seseorang Melakukan Aktivitas Seks Tanpa Sadar

1. 4 Gejala Smiling Depression, Merahasiakan Depresi dan Tampil Bahagia

Kawan Puan, apakah kamu pernah pura-pura bahagia dan tersenyum ketika dirimu sebenarnya sedang stres atau depresi?

Kondisi ini disebut smiling depression atau depresi tersenyum. Ini bukanlah diagnosis klinis, akan tetapi masalah nyata yang kerap dijumpai pada banyak orang.

Biasanya, kondisi ini terjadi ketika individu yang mengalami depresi tapi menutupi gejala mereka.

Mereka bersembunyi di balik senyuman dan pura-pura bahagia untuk meyakinkan orang lain bahwa mereka baik-baik saja.

Ya, kesedihan dan tangisan memang karakteristik umum dari depresi. Akan tetapi, tidak semua orang terlihat sedih ketika mereka mengalami depresi.

Mereka akan terlihat biasa-biasa saja bahkan bahagia ketika bertemu orang lain. Namun, mereka sebenarnya meluapkannya saat sendirian.

Baca selengkapnya di sini >>

2. 4 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Mengalami Quarter Life Crisis

Kawan Puan, quarter life crisis merupakan salah satu istilah yang semakin banyak digunakan oleh masyarakat masa kini.

Hal ini bisa dialami siapapun dalam rentang umur tertentu dan jika Kawan Puan mengalaminya, kamu harus tahu cara menjaga kesehatan diri saat quarter life crisis

Lantas, siapakah yang lebih berisiko mengalami quarter life crisis? Quarter life crisis merupakan suatu fenomena yang biasa dialami pada usia 20-an hingga 30-an.

Dilansir dari 7 Summit Pathwaysmereka yang berada quarter life crisis akan mengalami periode kecemasan sebagai respons adanya ketidakpastian dalam hidup.

Di sisi lain, orang yang berada dalam quarter life crisis ini seringkali mengalami kecemasan karena sedang menjalani transisi hidup untuk memulai babak baru.

Sebab, orang dengan quarter life crisis itu dialami karena adanya ketidakpastian karir, masalah keluangan, bahkan hingga hubungan asmara.

Bagi Kawan Puan yang mengalami quarter life crisis, maka kamu perlu membuat pilihan.

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Kawasan 'West Kowloon', Pariwisata Seni dan Budaya Baru di Hong Kong

3. Mengatasi Sunday Scaries, Kecemasan Berlebihan Jelang Hari Senin

Sering dijumpai, kita akan mengatakan "Yah, besok sudah Senin lagi" di hari Minggu sore atau malam.

Sebenarnya hal ini merupakan suatu bentuk kecemasan antisipatif yang disebut Sunday Scaries.

Bukan menitikkan pada hari Seninnya, melainkan kecemasan yang dirasakan pada hari sebelumnya yaitu Minggu.

Kemudian, kecemasan ini melibatkan kegugupan dan ketakutan tentang sesuatu yang belum terjadi yaitu minggu depan.

Sebagaimana mengutip Healthline, gejala kecemasan yang berangsur-angsur menumpuk pada sunday scaries, seperti:

Baca selengkapnya di sini >>

Baca Juga: Simak! Ini 5 Tips Memasak Jengkol agar Tidak Bau dan Terasa Pahit

(*)

 

BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tips Memilih Resto BBQ Korea Enak hingga Tips Membuat Roti Kukus Srikaya