Jarang Diketahui! Ini Makanan Unik Khas Indonesia yang Disajikan saat Hari Kemerdekaan

Anna Maria Anggita - Kamis, 5 Agustus 2021
Merayakan Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus dengan berbagai lomba
Merayakan Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus dengan berbagai lomba Rifka Hayati

Parapuan.co - Wah, waktu berjalan sangat cepat ya, Kawan Puan, tak terasa kita semua sudah memasuki bulan Agustus dan Hari Kemerdekaan pun akan datang.

Peringatan Hari Kemerdekaan bangsa Indonesia yang dirayakan pada 17 Agustus tentu menjadi momen yang spesial ya, Kawan Puan.

Di mana momen Hari Kemerdekaan ini orang-orang beramai-ramai menunjukkan cintanya kepada Indonesia.

Baca Juga: 5 Jajanan Khas yang Biasa Disajikan Saat Hari Kemerdekaan Indonesia

Misalnya saja dengan lomba masak makanan khas Indonesia.

Umumnya dalam suatu kompleks perumahan yang dilombakan adalah makanan khas Indonesia seperti nasi tumpeng lalu pada akhirnya disantap beramai-ramai.

Namun, tahukah Kawan Puan, kalau banyak menu khas Indonesia yang unik dan tak biasa dan bisa disajikan saat Hari Kemerdekaan nanti?

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini kuliner khas yang unik dan cocok untuk merayakan Hari Kemerdekaan.

1. Ayam tuturaga

 

Ayam tuturaga
Ayam tuturaga Ni Putu Dinanty

Ayam tuturaga merupakan sajian khas Manado yang sekilas tampak seperti opor.

Bedanya, ayam tuturaga ini diolah dengan bumbu pedas.

Sehingga saat menyentuh lidah pun rasanya pedas, lebih nikmat lagi jika Kawan Puan menyantapnya dengan sepiring nasi hangat.

2. Telok Abang

Telok abang
Telok abang Ni Putu Dinanty

Mendengar namanya saja sungguh unik ya, Kawan Puan.

Telok abang merupakan makanan yang terbuat dari telur bebek atau ayam dan direbus.

Telok abang adalah sajian identik khas Palembang yang biasanya diberi warna merah pada cangkang telur.

Uniknya lagi, telok abang itu dijual satu set dengan miniatur berisi perahu, becak, bus, mobil, dan jembatan Ampera.

Nantinya telok abang ini ditancapkan di miniatur tersebut.

Baca Juga: 4 Makanan yang Paling Sering Muncul di Drama Korea Hospital Playlist

3. Telok pindang

Telok pindang
Telok pindang Ni Putu Dinanty

Sama seperti telok abang, telok pindang juga sajian telur rebus khas Palembang.

Hanya saja telok pindang ini telurnya dimasak dengan cara dipindang, yakni dengan air panas yang dicampur asam.

Dalam penyajiannya telok pindang sangat lekat dengan pindang musi.

4. Telok ukan

Telok ukan
Telok ukan Ni Putu Dinanty

Telok ukan juga sajian khas dari Palembang dan biasanya hanya ada di Hari Kemerdekaan RI.

Telok ukan berbahan dasar telur bebek yang pengolahannya unik yaitu, isi telur dikeluarkan dengan cara ujung cangkangnya dilubangi.

Selanjutnya telur dikocok dengan rempah-rempah dan santan.

Lalu, dimasukkan kembali ke cangkah dan dikukus hingga matang.

Baca Juga: Ini 4 Jenis Makanan yang Wajib Kamu Hindari Setelah Melahirkan

5. Kerabu betik

Kerabu betik yang terbuat dari pepaya muda
Kerabu betik yang terbuat dari pepaya muda Ni Putu Dinanty

Kerabu betik adalah santapan sejeni urap, tapi dibuat dari kerabu atau pepaya muda.

Di mana pepaya muda yang masih renyah ini dicampur dengan bumbu gurih pedas, yang pastinya saat disantap akan menggoyang lidah Kawan Puan.

Tak hanya pepaya saja, kerabu betik juga bisa menggunakan bahan lain misalnya sayur-sayuran.

Wah, membayangkan kelima kuliner unik di atas ini saja sungguh nikmat ya, Kawan Puan.

Sehingga, kita pun jadi tak sabar untuk membuat dan merasakannya. (*)

 

Tips Membuat Roti Kukus Srikaya, Jajanan yang Viral di TikTok