Ahli Gizi: Sarapan Itu Makanan Pertama yang Mampu Menunjang Aktivitas

Anna Maria Anggita - Sabtu, 19 Juni 2021
Sarapan pagi dengan meminum jus
Sarapan pagi dengan meminum jus Freepik.com

Ikha berpendapat bagi perempuan yang produktif sarapan itu jangan sampai terlewatkan.

Pasalnya melewati sarapan itu akan mengganggu kerja.

"Mungkin jadi tidak konsentrasi atau baru sebentar kerja sudah gampang capai, itu salah satu gejalanya atau tanda-tanda yang bisa dilihat," tegasnya.

Baca Juga: Saat Menstruasi, Sebaiknya Konsumsi dan Tidak Sederet Makanan Ini

Jenis makanan yang baik dijadikan sarapan

Ikha mengungkapkan kalau untuk santapan pertama yang masuk ke tubuh kita itu harus ada sumber protein.

Lalu seandainya karbohidrat diganti dengan sayur dan buah itu menurutnya tidak masalah.

"Jadi enggak harus sumber makanan itu ketemunya dengan nasi terus harus masak ikan seperti itu," tuturnya.

Menurutnya zaman sekarang itu sudah berkembang begitu pun dengan berbagai sumber makanan.

Oleh sebab itu, Ikha menyatakan kalau untuk sarapan dengan santapan dari makanan-makanan dalam bentuk cair, misalnya susu.

"Kan sekarang juga banyak makanan yang bentuknya shake-shake seperti susu itu yang udah banyak kandungan protein," ujarnya sambil memberi contoh.

Tak lupa juga usahakan untuk melengkapi sarapan tadi dengan buah dan sayur yang memang kandungan mineralnya lebih banyak.

Obesitas Anak Semakin Meningkat, Dokter Ungkap Peran MPASI untuk Kesehatan Si Kecil