Kondisi Kamar Pengaruhi Suasana Hati, Ini Tips agar Kamar Lebih Nyaman

Alessandra Langit - Rabu, 28 April 2021
Ilustrasi kamar nyaman
Ilustrasi kamar nyaman Pexels

Cuci Rutin Seprai

Kawan Puan, jangan sampai kamu malas mencuci seprai kasurmu.

Kuman dan bakteri dapat berkumpul di seprai, tentu kamu tidak mau tidur dengan kotoran, kan?

“Kamu harus mencuci seprai setidaknya sekali dalam seminggu, dan jika berbahan linen, biarkan kering di bawah sinar matahari," ungkap Genevieve 

Racun berbahaya, bakteri, dan tungau debu dapat masuk ke semua perabotan lembut termasuk seprai.

"Salah satu yang terbaik cara untuk mencegahnya adalah dengan mencucinya," tambahnya lagi.

Jika seprai kita bersih, kualitas tidur kita juga akan lebih baik, serta kamar kita akan lebih nyaman.

 Baca Juga: Kucing Kesayanganmu Hilang? Lakukan 5 Hal Ini untuk Bisa Menemukannya

Hati-hati dengan Lilin di Kamar

Tidak sedikit dari Kawan Puan yang memiliki lilin di dalam kamar.

Lilin dapat mempercantik dan membuat suasana kamar lebih intim. Namun, kita harus hati-hati.

Genevieve menjelaskan, "Kita semua suka menyalakan lilin beraroma di kamar tidur, tetapi beberapa lilin sangatlah beracun."

Lilin yang harus diwaspadai adalah yang terbuat dari parafin, yang menurut beberapa penelitian dapat melepaskan racun karsinogenik yang berbahaya saat dibakar.

Pilih lilin dari sarang lebah atau berbahan dasar minyak sayur dengan sumbu kapas. Pastikan untuk memangkas kembali sumbu setelah membakarnya. 

“Menjaga lilin agar tetap pendek akan mencegah racun yang tidak sehat terlepas ke area kamarmu," ujarnya lagi.

Sebelum membeli lilin beraroma atau lilin biasa, Kawan Puan harus memeriksa kandungan lilin tersebut terlebih dahulu agar terhindar dari bahan beracun.

Sumber: Elle.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri