Ini Yakiniku Donburi Khas Jepang Wajib Coba di AEON Kota Wisata

Citra Narada Putri - Sabtu, 16 Maret 2024
Menu Yakiniku Donburi wajib coba di AEON Kota Wisata.
Menu Yakiniku Donburi wajib coba di AEON Kota Wisata. (AEON Kota Wisata)

Parapuan.co - Bagi para penikmat makanan khas Jepang, maka wajib coba menu yang ditawarkan di AEON Kota Wisata.

AEON Kota Wisata yang baru saja dibuka di Living World Mall Kota Wisata, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, kini menghadirkan sajian kuliner terbarunya melalui Dodonyaki.

Tempat makan ini terletak di satu area yang sama dengan Delica AEON Living World Mall Kota Wisata.

Namun, bukan sekadar tempat makan biasa, Dodonyaki juga sebuah tujuan kuliner yang menggugah selera dengan cita rasa autentik khas Jepang dan sentuhan modern yang memikat.

“Dodonyaki menyajikan konsep unik dari yakiniku donburi, di mana daging yakiniku yang diiris tipis-tipis dengan tekstur empuk dan lembut disajikan di atas nasi butter dan ditaburi dengan beragam topping pilihan yang menarik," ujar Atri Singgih selaku Deputy General Manager Foodline Merchandiser AEON. 

Ditambahkan juga olehnya bahwa di Dodonyaki juga tersedia pilihan teriyaki yang gurih hingga karaage yang renyah.

Menu-menu yang ditawarkan Dodonyaki disiapkan dari bahan baku segar dengan kualitas terjaga.

Tidak hanya Yakiniku, Kawan puan juga bisa memilih ragam pilihan saus teriyaki yang gurih hingga karaage yang renyah.

Mulai dari Yakiniku Beef, Karaage, Combi yang memadukan beef dan karaage hingga Premium Tasmania Beef yang menggunakan Tasmania island premium angus beef.

Baca Juga: 4 Makanan Jepang yang Unik dan Siap Menggoyang Lidah, Yuk Coba!