Tujuan Terkait

Dibangun Tanpa Modal, Ini Tantangan dan Strategi Bisnis ala Bruule

Citra Narada Putri - Jumat, 19 Mei 2023
Strategi dan tantangan bisnis Bruule.
Strategi dan tantangan bisnis Bruule. (Dok. Instagram @bruule_)

Untuk membeli peralatan pun Sarila sempat kesulitan karena keterbatasan dana.

Namun demi tekad untuk membesarkan 'bayi' Bruule menjadi lebih besar, Sarila dan partnernya akhirnya membeli oven secara mencicil di Tokopedia. 

"Awalnya kami pikir Bruule adalah inisiatif kami untuk bertahan hidup, tiba-tiba waktu kita lagi jualan itu banyak banget teman-teman ojek online hingga supplier yang justru berterima kasih karena mereka ada pemasukan," cerita Sarila.    

Tak sampai di situ, permasalahan sumber daya manusia juga harus dihadapi oleh Bruule yang baru meniti bisnis. 

Awalnya, Sarila dan suami tak bisa merekrut orang untuk membantu bisnisnya. Maklum saja, Bruule ada bahkan dibuat tanpa modal uang cash, sehingga tentu sulit bagi Sarila dan suami untuk menambah personil yang  membantu mereka memasak kendati pun pesanan semakin banyak.

Semua hal, dari proses membuat hingga antar produk, dilakukan sendiri oleh Sarila dan suami. 

Namun seiring berjalannya waktu dan pesanan yang semakin membludak membuat Bruule bisa merekrut karyawan hingga 160 orang.

Strategi Bisnis

Dari membangun usaha tanpa modal hingga akhirnya kini bisa menjual hingga seribu loyang spaghetti brulee, tentu ada strategi bisnis yang dilakukan.

Baca Juga: 4 Ide Bisnis Makanan dengan Modal Kecil, Frozen Food Salah Satunya

Misalnya, menentukan produk yang sesuai dengan pasar menjadi hal yang utama dilakukan Bruule. 

"Karena bagaimanapun juga rasa itu relatif, ada yang enak ada yang enggak enak. Tapi kita coba cari produk mana yang paling fit dengan market," ujar Sarila.

Namun, untuk mengeluarkan sebuah produk, melewati banyak proses diskusi dengan pelanggan dan juga melihat tren yang sedang berlaku di pasaran saat ini. 

Brulle bomb ala Bruule.
Brulle bomb ala Bruule. (Dok. Instagram @bruule_)

Selain itu, karena Bruule dijual secara online, maka faktor kemasan juga tak luput jadi perhatian. 

"Di Bruule itu packaging sampe kita perhatikan karena packaging itu juga membantu produk kita benar-benar sampai dengan aman ke tujuan pelanggan, " tambahnya lagi.

Jangan lupa pula memanfaatkan berbagai platform sosial media dan marketplace untuk menjangkau market yang lebih luas.         

"Termasuk juga, kalau di online, review dan testimoni dari pelanggan itu adalah hal yang esensial. Di awal bisnis, Bruule banyak posting review-review dari customer dan itu jadi word of mouth yang efektif, kalau memang produknya baik," ujar Sarila.  

Itu dia perjalanan, tantangan dan strategi bisnis yang dilakukan Bruule hingga akhirnya bisa berkembang besar.

Bagi Kawan Puan yang ingin berbisnis makanan seperti Bruule pun bisa mengambil ilmu dari para pendirinya agar bisa sukses membangun usaha tanpa modal sekalipun.  

(*)

 Baca Juga: Perempuan Ingin Membuka Bisnis Makanan dan Minuman? Ini 4 Hal yang Perlu Diperhatikan

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.