Tasya Farahnailah, Atlet Bulu Tangkis Junior Terbaik di Asia

Ardela Nabila - Jumat, 9 September 2022
Tasya Farahnailah.
Tasya Farahnailah. Dok. PBSI

Parapuan.co - Kawan Puan, hari ini, Jumat (9/9/2022), merupakan peringatan Hari Olahraga Nasional.

Peringatan Hari Olahraga Nasional menjadi momen yang tepat untuk membahas sosok perempuan inspiratif di dunia olahraga.

Seperti diketahui, dunia olahraga Tanah Air memiliki banyak sekali atlet perempuan yang memiliki prestasi membanggakan.

Tak hanya atlet perempuan senior, namun juga atlet junior, salah satunya adalah Tasya Farahnailah.

Beberapa waktu yang lalu, tepatnya pada bulai Mei 2022, nama Tasya Farahnailah sempat menjadi sorotan karena penampilannya di ajang Piala Uber 2022 atau Uber Cup 2022.

Atlet yang kini berusia 18 tahun itu bahkan baru menginjak usia 17 tahun saat menjalani debutnya di ajang Piala Uber 2022 dan bertanding dengan ranking 13 dunia, Sayaka Takahashi dari Jepang.

Walaupun pada akhirnya ia harus kalah dalam pertandingan yang digelar di Impact Arena, Thailand itu, pengalamannya untuk bermain di pentas besar dunia itu tentu sangat berharga.

Apalagi, ia bisa tampil di level internasional meskipun saat itu masih duduk di bangku SMA.

Atlet Junior Terbaik Asia

Baca Juga: Profil Atlet Perempuan Aisyah Sativa Fatetani, Kalahkan Pemain Andal di Uber Cup 2022

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh