7 Kebiasaan Sederhana agar Hidup Lebih Lama dan Bahagia, Apa Saja?

Ericha Fernanda - Jumat, 2 September 2022
Kebiasaan untuk hidup yang lebih lama dan bahagia.
Kebiasaan untuk hidup yang lebih lama dan bahagia. simon2579

Parapuan.co - Menjalankan kebiasaan sehat setiap harinya memberikan manfaat baik bagi tubuh dan pikiran secara keseluruhan.

Sejumlah kebiasaan yang dilakukan secara proaktif dan konsisten dapat meningkatkan umur panjang dan kualitas kehidupan.

Kualitas hidup yang dijalankan dengan seimbang tentu akan menciptakan kebahagiaan tersendiri pada diri seseorang.

Melansir CNN, berikut kebiasaan sederhana yang bisa dilakukan agar hidup lebih lama dan bahagia. Yuk, simak!

1. Pemeriksaan Kesehatan Secara Rutin

Salah satu cara menghindari penyakit kronis adalah mencegahnya sedari dini, termasuk skrining dan pemeriksaan kesehatan secara rutin.

Waktu terbaik untuk bertemu dokter bukanlah saat memiliki gejala, tetapi medical check-up secara berkala saat masih sehat.

2. Aktivitas Fisik yang Konsisten

Mendapatkan aktivitas fisik yang cukup dapat menurunkan risiko penyakit seperti diabetes, obesitas, hipertensi, penyakit jantung, dan stroke.

Baca Juga: Ternyata Olahraga Bantu Kurangi Kecemasan dan Depresi, Kok Bisa?

Olahraga aerobik secara teratur terbukti berkaitan dengan hidup lebih lama dan mempertahankan fungsi kognitif lebih baik.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan setidaknya melakukan aktivitas fisik sedang hingga berat setidaknya 30 menit setiap harinya.

3. Berat Badan yang Ideal

Mempertahankan berat badan yang ideal dapat memperpanjang hidup dan mencegah risiko penyakit, misalnya obesitas, penyakit jantung, dan kolesterol.

Berat badan yang ideal juga telah dikaitkan dengan risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular dan kanker yang lebih rendah.

4. Nutrisi yang Tepat

Konsumsi lebih banyak makanan nabati yang kaya antioksidan bermanfaat untuk mencegah peradangan dalam tubuh.

Kurangi konsumsi daging merah dan olahan, serta perbanyak buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian dan kacang-kacangan bermanfaat untuk kesehatan secara keseluruhan.

Baca Juga: 4 Sumber Makanan yang Baik Dikonsumsi Remaja, Ada Sayur hingga Susu

5. Perhatikan Kesehatan Mental

Kesehatan mental sebenarnya memberikan kontribusi besar bagi kesehatan dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Pasalnya, gangguan kesehatan mental akan berpengaruh pada pola makan, tekanan darah, kualitas tidur, dan tingkat stres yang tinggi.

Berolahraga, menulis jurnal, menjelajah alam, melakukan hobi, tidur cukup, dan mengurangi paparan layar dapat membantu meningkatkan kesehatan mental.

6. Bangun Hubungan yang Kuat

Memiliki hubungan yang dekat dan positif dapat menambah kebahagiaan dan kenyamanan dalam hidup serta mengurangi stres.

Orang yang memiliki hubungan yang memuaskan dengan keluarga dan teman dekat terbukti memiliki lebih sedikit masalah kesehatan serta hidup lebih lama.

7. Tidak Merokok

Merokok adalah faktor risiko utama yang meningkatkan kemungkinan beberapa jenis kanker, seperti kanker paru-paru dan payudara.

Selain itu, kebiasaan merokok juga meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan kondisi lain yang memperpendek hidup orang.

Nah, itulah sejumlah kebiasaan sehat agar hidup lebih lama dan bahagia ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Waspada! Ternyata Merokok Bisa Berdampak pada Kesehatan Mental

(*)

Sumber: CNN
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati

Jogja First-timer? Ini Rekomendasi Itinerari buat Kamu!