Bisa Dibuat Sendiri, Ini 3 Kategori Smoothies Beserta Bahannya

Anna Maria Anggita - Sabtu, 27 Agustus 2022
Tiga jenis smoothies
Tiga jenis smoothies pamela_d_mcadams

Parapuan.co - Gaya hidup sehat kini semakin digandrungi oleh masyarakat, salah satunya dengan mengonsumsi smoothies.

Smoothies sendiri menjadi minuman yang kaya akan nutrisi karena terbuat dari sayur, buah, kacang-kacangan, biji-bijian, susu, dan yogurt.

Berbeda dari jus, smoothies terbuat dari buah-buahan beku, sehingga teksturnya pun lebih kental dan halus ketika disantap.

Dilansir dari Healthlinesmoothies terdiri dari tiga jenis yakni:

Fruit smoothies yakni smoothies yang bahan utamanya adalah buah-buahan dan dicampur dengan susu atau es krim.

Green smoothies yaitu smoothies yang berwarna hijau, di mana warna tersebut dihasilkan dari sayuran berdaun hijau yang dicampur dengan buah. 

Protein smoothies adalah smoothies yang terbuat dari sumner protein seperti greek yogurt, keju cottage, tahu sutra, maupun bubuk protein yang dicampur dengan buah dan sayuran.

Lantas, bahan apa saja yang dibutuhkan untuk membuat smoothies?

Berikut ini beberapa bahan-bahan yang umum untuk diolah jadi smoothies seperti:

Baca Juga: Viral Omega Smoothies, Minuman Rendah Kalori yang Punya Banyak Manfaat

1. Buah-buahan:

- Pisang dan beri

- Alpukat

- Apel dan mangga

2. Sayur-sayuran:

- Kangkung dan bayam

Microgreens

Timun, arugula, dan wortel.

Baca Juga: Baik untuk Kesehatan Anak, Dokter Ungkap Manfaat Minum Jus Buah

3. Kacang-kacangan dan Biji-bijian:

- Mentega dari almon

- Selai kacang

- Biji rami, chia seed, dan kenari

4. Sumplemen dan bahan herbal

- Spirulina

- Bubuk protein

- Bee pollen.

Bahkan Kawan Puan juga bisa lho membuat smoothies dengan tambahan rempah seperti kunyit dan jahe.

Bagi Kawan Puan yang mau membuat protein smoothies maka bisa menambahkan keju cottage, tahu sutra, dan yogurt.

Saat membuat smoothies di rumah, kamu juga butuh cairan untuk membantu menghaluskan buah dan sayuran yang digunakan seperti air kelapa, susu, air, bahkan kopi.

Wah, bagaimana Kawan Puan, ternyata bahan untuk membuat smoothies sangat mudah untuk ditemukan ya.

Jadi yuk pertahankan gaya hidup sehatmu dengan minum smoothies buatanmu sendiri.

Baca Juga: Duh! Jus Buah Ternyata Picu Diabetes hingga Gigi Rusak, Kok Bisa?

(*)

Sumber: Healthline
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh

Pertama Kali ke Jogja? Baca Rekomendasi Wisata Ini