3 Latihan Koordinasi untuk Kuatkan Otot dan Jaga Keseimbangan Tubuh

Ericha Fernanda - Jumat, 19 Agustus 2022
Latihan koordinasi.
Latihan koordinasi. fizkes

Parapuan.co - Koordinasi merupakan kemampuan untuk melakukan gerakan tubuh yang kompleks dan terkontrol dengan lancar dan tanpa usaha yang berlebihan.

Jika memiliki koordinasi yang baik, kita dapat melakukan tugas sehari-hari dengan lebih aman dan efisien.

Koordinasi mencakup keterampilan tangan-mata (menggunakan sistem visual untuk mengontrol gerakan), keterampilan motorik halus (gerakan tangan seperti menulis dan menunjuk), dan keterampilan motorik kasar (menggunakan kelompok otot besar untuk berjalan).

Koordinasi yang baik berarti kita memiliki kemampuan untuk melakukan tindakan yang mulus, akurat, dan terkontrol pada ketiga level tersebut.

Melansir Well & Good, berikut latihan koordinasi untuk meningkatkan kekuatan otot dan menjaga keseimbangan tubuh. Yuk, simak!

1. Lompat Tali

Lompat Tali
Lompat Tali lzf

Lompat tali bisa dilakukan di mana saja, latihan koordinasi ini juga bermanfaat untuk kesehatan kardiovaskular.

Latihan ini menggabungkan keterampilan motorik halus (gerakan tangan memutar tali) dengan keterampilan motorik kasar (melompat).

Baca Juga: Tak Hanya Membakar Kalori, Ini 5 Manfaat Lompat Tali untuk Kesehatan

2. Bird-Dog Pose

Bird-Dog Pose
Bird-Dog Pose Julio Ricco

Bird-dog pose memerlukan koordinasi dengan cara mengangkat kaki dan tangan secara berlawanan, serta bergantian.

Latihan koordinasi ini dapat membangun stabilitas inti dan menjaga keseimbangan kaki-tangan saat diangkat bergantian.

3. Walking Lunge

Walking Lunge
Walking Lunge VlaDee

Walking lunge membutuhkan keseimbangan, stabilitas, dan koordinasi batang tubuh area abdomen (perut), dada, dan punggung)

Posisikan tubuh menghadap ke depan, langkahkan kaki kiri ke depan dan tekuk lutut, lalu tekuk lutut kanan ke bawah.

Lakukan pose walking lunge secara bergantian, pastikan tubuh bagian atas tetap tegap untuk menjaga keseimbangannya.

Nah, itulah latihan koordinasi untuk meningkatkan kekuatan otot dan menjaga keseimbangan tubuh ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Kenali 5 Komponen Kebugaran yang Berkontribusi pada Kesehatan Tubuh

Sumber: Well & Good
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara

Tips Aman Olahraga untuk Penderita Bipolar, Ini 2 Latihan yang Bisa Dilakukan