Instagram Hadirkan Fitur Moderator saat Live, Begini Cara Gunakannya

Firdhayanti - Sabtu, 12 Maret 2022
Fitur moderator Instagram.
Fitur moderator Instagram. Dok. Instagram

Parapuan.co - Kawan Puan, Instagram terus meningkatkan kenyamanan penggunanya. 

Pada Jumat (11/3/2022) kemarin, Instagram resmi meluncurkan fitur Moderator untuk Live secara global.

Fitur ini berguna untuk membantu pengguna Instagram ciptakan pengalaman Live yang lebih aman dan nyaman.

Moderator bertugas untuk memitigasi berbagai macam bentuk tindak pelecehan dan perundungan yang terjadi selama Live berlangsung.

"Kami mengerti pentingnya ruangan virtual yang positif bagi pengguna Instagram, khususnya para kreator, dan kami berharap para kreator dapat lebih fokus terhadap kualitas konten yang dibagikan saat Live dengan adanya fitur baru ini," ujar Putri Silalahi, Manajer Komunikasi Instagram Asia Pasifik.

Kreator dapat memilih siapa pun yang dipercayainya untuk menjadi Moderator, terlepas orang itu merupakan pengikutnya atau tidak.

Moderator terpilih dapat membantu laporkan komentar sensitif, membungkam komentar yang dianggap kurang pantas.

Bahkan, moderator dapat menghapus penonton yang menunjukkan perilaku tidak wajar agar sesi Live berjalan dengan baik.

Untuk menjalankan fitur Moderator, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan. 

Baca Juga: Berbagai Tips dan Fitur Instagram untuk Perempuan, Makin Produktif!

Penulis:
Editor: Linda Fitria