Dilakukan oleh Polisi dan Militer, Ini Manfaat Bela Diri Krav Maga

Anna Maria Anggita - Minggu, 20 Februari 2022
Manfaat Krav Maga
Manfaat Krav Maga JackF

Parapuan.co - Krav Maga merupakan salah satu sistem pertarungan yang paling efektif, dan telah digunakan oleh personel polisi dan militer di seluruh dunia.

Merangkum dari Fighters Vault, Krav Maga awalnya diajarkan kepada tentara Israel dan kemudian kepada orang-orang biasa.

Olahraga ini memanfaatkan refleks dan kecenderungan alami tubuh untuk bertarung, agar  mampu menangani situasi pertempuran apa pun.

Berlatih Krav Maga bukan hanya tentang belajar bela diri, tetapi tentang mengubah cara seseorang melihat pertempuran dan konfrontasi fisik, jadi aktivitas ini mampu meningkatkan pola pikir belajar bagaimana tetap tenang, dan menjadi lebih kuat secara fisik.

Jika ingin mendalami Krav Maga, maka kamu akan mendapatkan berbagai manfaat yang menguntungkan tubuh, simak selengkapnya.

1. Membantu menurunkan berat badan

Krav Maga sangat bagus untuk menurunkan berat badan karena seni bela diri ini sangat menantang.

Bahkan dalam sekali latihannya tubuh akan dengan mudah membakar ratusan kalori.

Dengan melakukan beberapa sesi Krav Maga per minggu, maka kamu dapat menemukan membakar ribuan kalori ekstra dan menurunkan berat badan dengan mulus. 

Baca Juga: Tetap Aktif, Ini 5 Gerakan Yoga untuk Meredakan Kram Menstruasi

Tak lupa juga jika ingin menurunkan berat badan sebaiknya dibarengi dengan defisit kalori.

2. Belajar bela diri yang efektif

Manfaat kedua dan paling jelas dari pelatihan Krav Maga adalah kamu dapat meningkatkan kemampuan bela diri.

Pasalnya sistem pertarungan ini mengajarkan cara melakukan berbagai serangan seperti bergulat, takedown, hingga membuat lawan menyerah.

Krav Maga juga mengajarkan kamu bagaimana menggunakan bobot untuk mengatasi setiap lawan, bahkan jika mereka lebih besar dan lebih kuat darimu.

Sebagai informasi Krav Maga mirip dengan seni bela diri campuran atau mixed martial arts (MMA), tetapi lebih berfokus pada pertahanan diri dan mengajarkan cara meredakan situasi dengan cepat.

3. Meningkatkan kebugaran aerobik dan anaerobik

Tubuh itu memiliki dua cara utama untuk menghasilkan molekul adenosin trifosfat (ATP) yakni aerobik (dengan bantuan oksigen) dan anaerobik (tanpa oksigen).

Baca Juga: Mengapa Balap Motor dan Mobil Dianggap sebagai Olahraga? Ini Penjelasannya

 
Produksi energi aerobik biasanya dicadangkan untuk aktivitas yang kurang intens tetapi berkepanjangan seperti berjalan dan jogging.

Sebaliknya, produksi anaerobik sangat penting untuk aktivitas fisik yang singkat dan intens seperti angkat beban.

Karena sifatnya yang bervariasi dan dinamis, pelatihan Krav Maga sangat bagus untuk meningkatkan kemampuan aerobik dan anaerobik.

4. Meningkatkan kekuatan dan ketahanan mental

Krav Maga mampu membantu seseorang untuk meningkatkan kekuatan dan ketahan mental.

Kondisi ini terjadi karena Krav Maga bukan hanya disiplin fisik, tetapi juga mengubah cara seseorang memandang tantangan dan bereaksi di bawah tekanan.

Krav Maga pun mengajarkan bahwa kegagalan bukanlah sesuatu yang harus ditakuti tetapi sesuatu untuk diterima dan dipelajari.

Dengan melakukan Krav Maga maka kamu menjadi lebih tangguh dan mampu menangani tantangan dalam hidup.

5. Meningkatkan kesehatan mental dan meredakan stres

Baca Juga: Perbedaan Aerobik dan Anaerobik serta Manfaatnya untuk Kesehatan

Aktivitas fisik secara teratur adalah salah satu cara terbaik untuk meningkatkan kesehatan mental, menghilangkan stres, dan mengurangi risiko kecemasan atau depresi.

Berbagai manfaat tersebut pun juga didapat dengan melakukan Krav Maga.

Seni bela diri seperti Krav Maga sangat bagus karena membantu menjadi bugar dan lebih percaya diri.

Nah dengan mengetahui berbagai manfaat dari melakukan Krav Maga di atas, apakah Kawan Puan tertarik menjajal seni bela diri ini? (*)

5 Manfaat Wall Climbing, Olahraga Ekstrem yang Viral di TikTok