7 Kesalahan Frugal Living Ini Berpotensi Bikin Pengeluaran Makin Banyak, Apa Saja?

Ardela Nabila - Selasa, 8 Februari 2022
Kesalahan frugal living.
Kesalahan frugal living. Weedezign

Dalam menabung, tentunya kita memiliki tujuan finansial yang ingin kita capai.

Akan tetapi, dalam membuat tujuan, sebaiknya buatlah yang realistis.

Terburu-buru dalam mencapai tujuan tersebut dengan cara menerapkan frugal living untuk mencapainya lebih cepat akan membuatmu mudah demotivasi ke depannya.

Membuat tujuan finansial dan berusaha untuk meraihnya bisa kamu mulai dengan langkah yang kecil dulu.

5. Tidak berinvestasi

Kawan Puan tentunya ingin, kan, menyimpan uang yang telah susah payah kamu dapatkan dengan menerapkan gaya hidup frugal?

Akan tetapi, sebaiknya jangan hanya fokus menabung, tetapi juga fokus berinvestasi untuk membangun kekayaan.

Saat berinvestasi kamu tak perlu takut akan kehilangan uangmu, sebab kamu bisa mulai dengan melihat kembali profil risiko dan menentukan instrumen investasi yang aman serta cocok untukmu.

6. Tidak berinvestasi untuk keterampilan diri

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Memulai Frugal Living, Salah Satunya Membuat Budgeting

Mempelajari keterampilan baru di industri yang kamu tekuni saat ini bisa membantumu membangun karier yang lebih baik, lho.

Untuk meningkatkan keterampilan diri atau berinvestasi di diri sendiri, kamu bisa mengikuti berbagai kursus online yang bisa mengasah keterampilan tersebut.

Berinvestasi pada diri sendiri untuk mempelajari hal baru bisa membantumu meningkatkan penghasilan di masa mendatang.

7. Selalu membayar cash saat berbelanja

Membayar belanjaan dengan uang cash memang bisa membantu meningkatkan kesadaran kita dalam mengeluarkan uang.

Namun, terkadang tidak ada salahnya untuk memanfaatkan kartu kredit atau debit saat berbelanja.

Pasalnya, biasanya kartu kredit atau debit menawarkan poin atau diskon besar yang bisa membantu kamu lebih berhemat saat berbelanja.

Kawan Puan, itulah 7 kesalahan frugal living yang tanpa sadar mungkin sering dilakukan saat berusaha untuk berhemat, tetapi berpotensi membuat pengeluaran semakin banyak.

Baca Juga: Bukan Pelit, Ini Alasan Kamu Harus Terapkan Frugal Living untuk Atur Keuangan

Menerapkan gaya hidup frugal bukan berarti kamu harus pelit ke diri sendiri dan hanya fokus menabung tanpa memikirkan hal lainnya, ya. (*)

Sumber: Frugal Beat
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda