Apa Itu Kanker Payudara Metastatik? Simak Ini Penjelasan dan Gejalanya

Anna Maria Anggita - Senin, 25 Oktober 2021
Kanker payudara metastatik dan gejalanya
Kanker payudara metastatik dan gejalanya freepik.com

Berikut ini tanda paling umum jika kanker payudara telah menyebar:

  • Nyeri tulang atau patah tulang karena sel tumor menyebar ke tulang atau sumsum tulang belakang.
  • Sakit kepala atau pusing saat kanker telah menyebar ke otak.
  • Sesak napas atau nyeri dada, yang disebabkan oleh kanker paru-paru.
  • Penyakit kuning atau perut bengkak.

Baca Juga: Tanda-Tanda Dehidrasi Tidak Biasa yang Wajib Diketahui, Apa Saja?

Di samping itu, perlu dipahami pula gejala metastasis kanker payudara juga dapat bervariasi tergantung di mana di dalam kanker telah menyebar, sebagai contoh:

  • Jika payudara atau dinding dada terpengaruh, gejalanya mungkin termasuk nyeri, keluarnya cairan dari puting susu, atau benjolan atau penebalan di payudara atau ketiak.
  • Kanker telah menyebar ke tulang, gejalanya termasuk nyeri, patah tulang atau penurunan  kadar kalsium yang tinggi.
  • Kanker sudah menyebar ke paru-paru, gejalanya yakni sesak napas, kesulitan bernapas, batuk, nyeri dada atau kelelahan.
  • Apabila menyebar ke hati, gejalanya yaitu mual, kelelahan, pembengkakan pada kaki dan tangan atau kulit yang menguning.
  • Ketika kanker telah menyebar ke sistem saraf pusat, yang meliputi otak atau sumsum tulang belakang, gejalanya mungkin termasuk nyeri, kehilangan memori, sakit kepala, penglihatan kabur atau ganda, dan kejang.

 

Sumber: Cancer Center
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda