Panduan Traveling Aman dan Bebas Stres di Pesawat Bersama Bayi

Ericha Fernanda - Selasa, 5 Oktober 2021
Bepergian bersama bayi naik pesawat
Bepergian bersama bayi naik pesawat FluxFactory

Panduan Selama Keberangkatan

1. Di Bandara

Saat bepergian dengan bayi, aturan pertama adalah pergi ke bandara lebih awal.

Dengan datang lebih awal, kamu dan bayimu akan jauh lebih sedikit mengalami stres.

Berikut adalah beberapa tips berguna lainnya:

1. Saat check-in. Beri tahu petugas bahwa kamu bepergian dengan bayi. Beri tahu petugas jika kamu membawa kereta dorong atau kursi mobil.

2. Ajaklah bayi untuk melihat-lihat kondisi sekitar bandara sebagai cara untuk beradaptasi di lingkungan baru.

3. Ganti popok bayi segera sebelum naik ke pesawat.

4. Hindari menyusui atau memberi susu botol kepada bayi sesaat sebelum boarding. Jika kamu melakukannya, bayi mungkin tertidur dan terbangun sambil menangis.

Baca Juga: Itinerary 1 Hari di Kota Yogyakarta, Cocok untuk Solo Traveling Pemula

2. Selama Penerbangan

Bahkan dalam situasi terbaik, bayi yang bahagia bisa tiba-tiba menjadi rewel di lingkungan yang asing dan sering kali berisik.

Cobalah untuk tidak panik dan tetap tenang untuk menghibur si kecil.

Dalam kebanyakan kasus, jika kamu mengakui kesulitanmu kepada sesama penumpang dan meminta maaf, mereka umumnya akan lebih membantu dan pengertian.

Untuk membantu bayimu menyesuaikan diri dengan perubahan tekanan kabin saat lepas landas dan mendarat, kamu dapat menyusui atau memberikannya dot.

Tak perlu segan untuk meminta tolong pramugari untuk membantumu, mereka dengan senang hati memberikan bantuan kepadamu, ya. (*)