Mengenal Jenis-jenis Wastra, Warisan Budaya Kain khas Indonesia

Putri Mayla - Jumat, 13 Agustus 2021
Mengenal wastra Indonesia, warisan budaya kain tradisional Indonesia.
Mengenal wastra Indonesia, warisan budaya kain tradisional Indonesia. Goddard_Photography

Parapuan.co - Indonesia memiliki keragaman budaya dan warisan adat nusantara, salah satunya yaitu wastra.

Wastra merupakan istilah lain dari kain tradisional Indonesia yang memiliki makna dan filosofi tersendiri mulai dari simbol, dimensi warna, ukuran, dan bahan.

Untuk diketahui, wastra Indoenesia memiliki karakteristik yang berbeda dari setiap budaya.

Lebih lengkapnya, berikut jenis-jenis wastra Indonesia.

1. Batik

Siapa yang tidak mengenal batik?

Salah satu jenis wastra Indonesia yang memiliki usia berabad-abad ini ditetapkan sebagai warisan kemanusiaan oleh UNESCO pada 2 Oktober 2009.

Melalui proses pembuatan yang rumit menjadikan batik termasuk salah satu karya bernilai seni tinggi, seperti melansir dari Sarinah.

Terlebih lagi, batik kini telah berkembang sesuai tren fesyen terbaru.

Pada dasarnya, ada empat jenis pengerjaan batik yakni batik tulis, batik cap, batik kombinasi, dan batik lukis.

Baca Juga: Jenis-Jenis Kain Hijab yang Nyaman Dipakai dan Tidak Gerah, Apa Saja?

Sumber: Sarinah
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati