Tidak Baik untuk Tubuh, Ini 4 Dampak Makan dengan Terburu-Buru

Firdhayanti - Senin, 26 Juli 2021
Makan dengan terburu-buru dapat mempengaruhi kenaikan berat badan.
Makan dengan terburu-buru dapat mempengaruhi kenaikan berat badan. iStockphotos

2. Pencernaan Menjadi Buruk 

Masalah pada perut dan pencernaan bisa diakibatkan dari mengonsumsi makanan secara terburu-buru. 

Adapun masalah tersebut bisa berupa kembung, gas di dalam perut, serta gangguan pencernaan lainnya. 

Untuk itu, diperlukan perhatian tekstur, suhu, dan rasa dari makanan yang sedang kamu santap agar tak mengalami gangguan pencernaan. 

Baca Juga: Hindari Makan dan Minum Beberapa Jenis Santapan Ini Sebelum Donor Darah

3. Penyerapan Nutrisi yang Tidak Maksimal 

Saat makan dengan cepat, waktu kamu untuk mengunyah makanan akan lebih sebentar. 

Padahal proses pencernaan itu dimulai dari mulut, lho. 

Saat masuk ke mulut, makanan akan dipotong dan dihancurkan oleh gigi sehingga enzim di saluran pencernaan lebih mudah untuk memecahnya. 

Mengunyah dengan buruk dikaitkan dengan penurunan penyerapan nutrisi. 

Saat kamu mengunyah makanan, air liur yang dihasilkan akan membantu proses pencernaan dan memecah karbohidrat dan lemak dalam makanan. 

Jika kamu makan dengan terburu-buru, perut kamu akan bekerja lebih banyak untuk mengubah bentuk makanan menjadi cair. 

Akibatnya, kamu akan merasa gangguan pencernaan. 

Sering Jadi Bumbu Utama Masakan, Ini 4 Manfaat Ketumbar untuk Kesehatan