Untuk Pemula, Berikut Ini Rekomendasi Skincare untuk Usia 40-an

Anna Maria Anggita - Sabtu, 12 Juni 2021
Ilustrasi pemakaian skincare
Ilustrasi pemakaian skincare istock

Parapuan.co - Kawan Puan, memasuki usia 40-an adalah titik kritis penuaan wajah.

Sejumlah permasalahan seperti kerutan, flek hitam, hiperpigmentasi, dan kulit kering pun mulai timbul.

Mengutip dari The Strategist, Zenovia Gabriel,  seorang dokter kulit berbasis di Newport Beach yang berspesialisasi dalam penuaan kulit hormonal menyatakan perubahan kulit pada usia 40-an terjadi karena perubahan hormonal.

Menurutnya, produksi estrogen menurun perlahan selama perimenopause, yang biasanya dimulai pada pertengahan hingga akhir 40-an, kemudian turun drastis saat menopause dimulai.

Baca Juga: Bisa Lebih Hemat, Ini Tips Penggunaan Produk Make Up yang Viral di TikTok

Apa sebenarnya pengaruh hilangnya estrogen pada wajah?

 “Kamu akan melihat berkurangnya ketebalan kulit secara keseluruhan, meningkatnya kekeringan dan berkurangnya elastisitas yang mengakibatkan kulit kendur,” kata Zenova Gabriel. 

Faktanya, Dr. Michelle Henry, pendiri Skin & Aesthetic Surgery of Manhattan, mengatakan bahwa setelah usia 30 tahun, produksi kolagen  berkurang satu persen.

" Kita mulai kehilangan satu sendok teh lemak di wajah kita per tahun," ucapnya.

Kondisi ini terjadi karena efek kumulatif dari kerusakan akibat sinar matahari selama beberapa dekade dan stres oksidatif muncul sebagai garis-garis halus dan hiperpigmentasi. 

Sementara itu, pada tingkat yang lebih dalam, hilangnya lemak dan tulang pendukung secara alami membuat kulit berkerut.

Memang, masalah jaringan dalam hanya dapat ditangani di kantor dokter. 

Sumber: The Strategist
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh