7 Aktivitas Saat Pandemi Untuk Mengatasi Rasa Kesepian dan Depresi

Anna Maria Anggita - Jumat, 4 Juni 2021
Ilustrasi depresi dan kesepian selama pandemi
Ilustrasi depresi dan kesepian selama pandemi istock
 
4. Bertukar kado dengan keluarga dan sahabat
 
Kawan Puan, meski selama pandemi kita semua terhalang oleh jarak, hal ini bukan menjadi alasan untuk tidak bersua.
 
Kamu tetap bisa menyampaikan salam dan kasih sayang melalui kado misalnya dengan makanan delivery atau hampers.
 
Selain itu, ucapan terima kasih dan kebahagiaan mereka bisa membuatmu merasa tidak sendiri lagi.
 
 
5. Mencoba resep masakan yang belum pernah dicoba
 
Kawan Puan, ternyata memasak itu bisa menjadi meditasi bagi banyak orang, lo!
 
Menikmati setiap irisan pisau di sayuran atau meracik bumbu agar menjadi santapan berkualitas bisa membuatmu lebih tenang dan lega.
 
Alhasil, energi berlebihan akibat rasa kesepian bisa tersalurkan melalui kegiatan positif dengan bonus makanan lezat.