Mencari Kerja Bukan Perjuangan yang Mudah, Kamu Bisa Terapkan Tips Ini

Vregina Voneria Palis - Jumat, 28 Mei 2021
Ilustrasi stres mencari pekerjaan
Ilustrasi stres mencari pekerjaan bunditinay

6. Tetap semangat

Perjuangan seseorang dalam mencari pekerjaan itu berbeda-beda.

Ada yang dalam waktu singkat sudah berhasil mendapat pekerjaan, namun ada juga yang butuh waktu cukup lama.

Maka dari itu, jangan menyerah jika usaha yang kamu lakukan belum berhasil dan teruslah semangat.

Baca Juga: Ingin Cantumkan Gelar Cum Laude di Resume? Ini Dia Cara Menuliskannya

7. Melakukan simulasi wawancara kerja

Kawan Puan, salah satu langkah yang bisa kamu ambil agar peluang diterima lebih besar adalah bersiap diri dengan berbagai pertanyaan yang mungkin muncul saat wawancara kerja.

Lakukan simulasi wawancara serta cari tahu jawaban apa yang sebaiknya kamu lontarkan untuk menarik perhatian perekrut.

Kamu bisa bertanya pada teman atau kenalan yang sudah terlebih dahulu berpengalaman dalam melakukan wawancara kerja.

Baca Juga: 6 Universitas di Indonesia Ini Miliki Lulusan yang Dinilai Cepat Dapat Kerja

8. Buat surat terima kasih

Jika kamu berhasil sampai pada proses wawancara kerja, jangan lupa tulis ucapan terima kasih untuk para perekrut.

Meski masih belum ada keputusan diterima atau tidak, kamu perlu memahami bahwa tidak semua pelamar mendapat kesempatan untuk wawancara.

Maka dari itu, kamu bisa berikan surat ucapan terima kasih dalam bentuk e-mail pada para perekrut atas waktu serta kesempatan yang telah diberikan.

Hal ini juga menjadi salah satu upaya menunjukkan kesan kepada perekrut bahwa kamu memiliki etikat yang baik.

Semoga beberapa tips di atas bisa bermanfaat ya Kawan Puan! (*)

 

Sumber: Livecareer
Penulis:
Editor: Linda Fitria