Rekomendasi Nama Bayi Laki-Laki Terinspirasi dari Pahlawan Indonesia

Saras Bening Sumunar - Jumat, 23 Mei 2025
Nama bayi laki-laki terinspirasi dari pahlawan Indonesia.
Nama bayi laki-laki terinspirasi dari pahlawan Indonesia. Freepik

3. Pattimura

Nama ini berasal dari Thomas Matulessy atau yang lebih dikenal sebagai Kapitan Pattimura, pahlawan dari Maluku. Nama Pattimura menggambarkan keberanian luar biasa, kepemimpinan, dan kecintaan pada daerah asal.

4. Antasari

Terinspirasi dari Sultan Muhammad Hasanuddin Antasari, pahlawan dari Kalimantan Selatan. Nama Antasari mengandung makna keberanian, kejujuran, dan jiwa kepemimpinan yang adil.

5. Teuku Umar

Nama Teuku Umar diambil dari pahlawan Aceh yang terkenal karena strategi gerilya dalam melawan Belanda. Nama ini bisa menjadi simbol kecerdikan, keberanian, dan strategi hidup yang matang.

6. Syahrir

Terinspirasi dari Sutan Sjahrir, perdana menteri pertama Indonesia yang juga dikenal sebagai pemikir dan tokoh intelektual. Nama Syahrir membawa makna kebijaksanaan, jiwa pembaharu, dan semangat idealisme.

Baca Juga: Pilihan Nama Bayi yang Terinspirasi dari Pahlawan Perempuan Indonesia