3 Tips Mencuci Baju Berbahan Satin, Jangan Keringkan Pakai Mesin Cuci

Anna Maria Anggita - Jumat, 1 Maret 2024
Tips merawat baju berbahan satin.
Tips merawat baju berbahan satin. Nadeika

Parapuan.co - Satin merupakan bahan pakaian yang bertekstur halus dan mengkilap, sehingga berkesan mewah.

Biasanya kain satin ini digunakan untuk pakaian seperti baju pesta maupun gaun pengantin.

Perlu Kawan Puan ketahui bahwa kain satin ini rentan rusak, apalagi jika cara merawatnya sembarangan.

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini tiga cara mencuci baju berbahan satin:

Baca Label Perawatan

Kawan Puan harus tahu setiap pakaian, termasuk yang berbahan satin punya label perawatan, jadi lakukan langkah tersebut.

Selebriti sekaligus pemilik brand modest fashion Zaskia Sungkar (ZS) pun sebagian besar produknya berbahan satin, ia pun juga menjelaskan cara perawatannya.

"Selain memberikan 'how to care', kami juga membuat bahan satin baru untuk meminimalisasi risiko kerusakan kalau sedikit ketarik dan lain sebagainya," terang Zaskia Sungkar.

Cuci Pakai Tangan

Baca Juga: 3 Tips Mencuci Baju Berbahan Rajut agar Tak Mudah Rusak dan Melar

Kawan Puan, sebaiknya cucilah baju satin dengan menggunakan tangan saja.

Mencuci pakai tangan tentunya akan lembut pada kain satin jika dibandingkan dengan mesin cuci.

Shireen Sungkar selaku artis sekaligus pemilik modest brand Shi by Shireen menyatakan mencuci satin pakai mesin cuci membuat bahan ini jadi tikada awet.

"Kalau sudah punya satin itu lebih baik jangan masuk mesin cuci deh," tegasnya.

Gantungkan Pakaian 

Shireen pun tak menganjurkan Kawan Puan untuk mengeringkan baju satin pakai mensin cuci.

"Soalnya satin itu tipikalnya kan halus banget, kalau pakai pengering bisa bikin bahan cepat rusak," ucapnya.

"Jadi mengeringkannya pun cukup digantung saja," imbuh Shireen Sungkar.

Nah, itu dia cara mencuci satin yang benar agar lebih awet dan tidak gampang rusak, ya.

Baca Juga: 5 Tips Merawat Batik Ecoprint, Jangan Menggunakan Mesin Cuci

(*)

The Garden of Time, Ini 7 Busana Terbaik di Met Gala 2024