BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Ide Usaha Aneka Kue hingga Peluang Bisnis Sewa Baju Imlek

Rizka Rachmania - Rabu, 24 Januari 2024
Ilustrasi ide usaha aneka kue jelang Imlek
Ilustrasi ide usaha aneka kue jelang Imlek ThamKC

Parapuan.co - Berita terpopuler Lady Boss tentang ide usaha aneka kue, gaji atau jabatan yang dicari saat melamar kerja, dan peluang bisnis sewa baju Imlek.

1. Selain Bikin Tart, Ini Berbagai Ide Usaha Aneka Kue yang Bisa Dicoba

Kawan Puan terampil di bidang baking dan ingin memulai ide usaha kue? Jika iya, ada beberapa jenis bisnis yang dapat kamu coba dari modal skill bikin kue hingga mendekorasinya.

Apa saja ide usaha di bidang baking yang dapat kamu lakukan dan menghasilkan cuan? Yuk, simak uraiannya di bawah ini sebagaimana dikutip dari Step by Step Business!

1. Toko Roti

Pertama, yaitu bisnis toko roti yang menyediakan berbagai produk pastry buatan tangan. Kamu bisa membuat roti croissant, roti bantal, roti isi, dan lain sebagainya dengan aneka varian bentuk dan rasa.

Namun, memulai peluang bisnis roti tidaklah mudah karena kamu harus terlebih dulu menyempurnakan resep sebelum memasarkannya.

Kamu bisa memasarkan produk roti dengan membuka toko atau dengan penjualan online secara pre-order.

Baca selengkapnya.

Baca Juga: Selain Bisnis Kuliner, Ini 6 Ide Usaha untuk Pencinta Drama Korea

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania