3 Tips Membuat Affogato di Rumah, Pastikan Rasio Bahannya Pas

Anna Maria Anggita - Kamis, 26 Oktober 2023
Tips membuat affogato
Tips membuat affogato piyato

Parapuan.co - Pencinta kopi dan es krim pasti tidak asing dengan affogato.

Sebagai informasi, affogato merupakan dessert yang berasal dari Italia, yang memiliki artin 'dilumuri'.

Jika ingin menyantap affogato, Kawan Puan tidak perlu membeli di kafe lagi karena mudah membuatnya sendiri.

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini tips membuat affogato di rumah:

1. Pakai Gelato

Disarankan menggunakan gelato karena teksturnya lebih padat, rasanya kuat, dan lebih tahan terhadap siraman espresso panas.

Akan tetapi jika Kawan Puan tak memiliki gelato di rumah, bisa diganti es krim.

Pastikan es krim vanilla yang dibekukan terlebih dahulu, hingga teksturnya padat.

2. Rasio Bahan Pas

Baca Juga: Tetap Bisa Makan Enak Meski Tanggal Tua, Intip Resep Tumis Tempe Pete

Kawan Pun perlu memperhatikan rasio dari setiap bahan agar rasanya nikmat.

Kamu bisa menyiapkan dua scoop gelato atau es krim dan satu shot espresso.

Takaran tersebut pas karena gelato tetap dingin meski dilumuri espresso yang panas.

Kawan Puan juga bisa menggunakan espresso instan agar lebih mudah dan praktis.

3. Beri Cokelat Batang

Tips berikutnya yakni Kawan Puan bisa menggunakan cokelat batang serut sebagai topping affogato.

Selain itu, Kawan Puan juga bisa memberi topping kayu manis agar cita rasanya semakin kaya.

Itu dia tiga tips membuat gelato sendiri di rumah. Yuk dicoba.

Baca Juga: 3 Makanan yang Harus Dihindari Ketika Cuaca Panas, Apa Saja?

(*)

Jogja First-timer? Ini Rekomendasi Itinerari buat Kamu!