Pasta Gigi untuk Obati Jerawat Hanya Mitos Semata, Ini Dampaknya

Anna Maria Anggita - Senin, 12 Desember 2022
Dampak mengobati jerawat dengan pasta gigi
Dampak mengobati jerawat dengan pasta gigi ANGHI

Parapuan.co - Jerawat yang muncul di wajah tentu membuat kita tidak percaya diri.

Untuk mengobatinya, ada sebagian orang yang memakai pasta gigi karena disebut bisa membantu mengecilkan jerawat.

Tapi Kawan Puan harus tahu kalau pasta gigi justru memberi banyak kerugian bagi kulit yang sedang berjerawat.

Dilansir dari Healthline, berikut ini efek negatif dari kulit yang berjerawat yang diberi pasta gigi, perhatikan ya!

Mengiritasi Kulit

Kawan Puan harus ingat bahwa pasta gigi diformulasikan untuk kesehatan gigi.

Jadi meskipun ada yang bilang pasta gigi bisa mengatasi jerawat sebaiknya jangan dipercaya dan dilakukan.

Sebab, pasta gigi mengandung berbagai bahan kimia yang dapat mengiritasi kulit.

Selain itu, jika ada yang berkata soda kua dapat mengatasi jerawat juga jangan dipercaya.

Baca Juga: Ketahui Penyebab dan Cara Mudah Menghilangkan Jerawat Bernanah

Karena soda kue dapat mengganggu pH kulit sehingga timbul ruam dan rasa terbakar.

Di samping itu, sodium lauryl sulfate, bahan lain yang sering ditemukan dalam pasta gigi juga terlalu keras jika digunakan untuk mengatasi jerawat.

Kulit Jadi Terlalu Kering

Dampak lain dari penggunaan pasta gigi di wajah yakni menyebabkan kulit jadi terlalu kering.

Kondisi kulit yang terlalu kering ini juga dapat menyebabkan lebih banyak jerawat.

Oleh sebab itu, jangan gunakan pasta gigi untuk mengobati jerawatmu ya, Kawan Puan.

Lantas, bagaimana mengatasi jerawat?

Dr. Tsippora Shainhouse selaku dokter kulit bersertifikat menyarankan untuk mengobati jerawat dengan produk yang mengandung:

Baca Juga: Menurut Ahli, Ini Cara Memilih Skincare yang Tepat untuk Atasi Jerawat

- Asam salisilat

- Benzoil peroksida

- Retinoid topikal

Berbagai kandungan tersebut dapat ditemukan dalam berbagai bentuk antara lain:

- Sabun cuci muka

- Pelembab

- Masker

Setelah mengetahui ulasan di atas, dapat dipahami kalau kulit berjerawat itu jangan diobati dengan pasta gigi ya, Kawan Puan.

Jadi pakailah perawatan yang memang diformulasikan untuk mengobati jerawat ya!

Baca Juga: Jangan Pencet Jerawat di Area Wajah Ini, Bisa Berpengaruh ke Otak

(*)

Sumber: Heathline
Penulis:
Editor: Linda Fitria

Gua Sha Tidak Boleh Dipakai pada Kulit Berjerawat, Ternyata Ini Alasannya