Tak Sekadar Merias Wajah, Ini Alasan Mengapa Makeup Bagian dari Seni

Ardela Nabila - Minggu, 14 Agustus 2022
Makeup bagian dari seni.
Makeup bagian dari seni. CoffeeAndMilk

Parapuan.co - Tak hanya sekadar untuk merias wajah agar tampak lebih cantik, makeup juga tak jarang dimanfaatkan untuk mengekspresikan sesuatu.

Kendati demikian, masih banyak yang menganggap makeup bukanlah bagian dari karya seni.

Apalagi sampai saat ini tak sedikit orang yang memandang penggunaan kosmetik sebagai upaya untuk mengubah wajah dan fiturnya.

Padahal dalam mengaplikasikan makeup, terdapat berbagai elemen dan alat artistik yang mirip dengan bentuk seni lainnya.

Dikutip dari Bellus Academy, berikut ini berbagai elemen dalam makeup yang membuatnya bisa dikategorikan sebagai bagian dari seni.

1. Line Work

Line work dalam makeup.
Line work dalam makeup. Dok. Bellus Academy

Wajah kita terdiri dari berbagai bentuk garis, mulai dari garis wajah, hidung, bibir, sampai mata.

Sama halnya seperti pelukis dan seniman tradisional lainnya, makeup artist juga membuat garis menggunakan warna gelap dan teknik blending.

Baca Juga: 5 Inspirasi Makeup Mata untuk Remaja, Sederhana dan Mudah Diaplikasikan

Saat merias wajah, makeup artist pun menggunakan garis tegas untuk membuat titik yang membuat wajah menjadi lebih terdefinisi.

Penggunaan garis saat merias wajah dapat terlihat dalam beberapa hal, misalnya saja contouring, penggunaan eyeliner, serta lip liner.

2. Color Correction

Color correction untuk makeup yang flawless.
Color correction untuk makeup yang flawless. Dok. Bellus Academy

Sama seperti cara yang dilakukan seorang pelukis saat mencampur catnya untuk menciptakan warna baru, makeup artist juga melakukan hal yang sama.

Dalam makeup, ada yang disebut dengan color correction untuk menutupi warna kulit tidak merata, lingkar hitam, serta noda di wajah.

Memahami color wheel merupakan keterampilan yang juga penting untuk merias wajah secara profesional.

Bukan itu saja, makeup artist juga harus bisa mengenali warna riasan yang tepat agar senada dengan warna rambut, mata, dan kulit.

Baca Juga: Ini 5 Inspirasi Gaya Makeup ala Kylie Jenner, dari Bold hingga Glam

3. Alat yang Digunakan  

Alat makeup dan color wheel.
Alat makeup dan color wheel. Dok. Bellus Academy

Sementara pelukis memiliki palet, seniman sketsa memiliki pensil, maka makeup artist memiliki kuas dan palet.

Kemiripan alat yang dipakai ini juga menjadi alasan lain mengapa penata rias juga merupakan seorang seniman.

Sekilas, kuas yang dipakai untuk mengaplikasikan berbagai produk makeup mungkin tampak sama, padahal sebenarnya tidak demikian.

Terdapat berbagai jenis kuas dan alat makeup lainnya yang dipakai oleh makeup artist untuk mengaplikasikan produk dan teknik makeup.

4. Kemampuan Artistik

Pentingnya keterampilan artistik dalam makeup.
Pentingnya keterampilan artistik dalam makeup. Dok. Bellus Academy

Sama seperti mereka yang suka melukis, menggambar, ataupun membuat sketsa, makeup artist juga menyukai apa yang mereka lakukan.

Baca Juga: Ternyata Simpel, Ini Cara Kylie Jenner Merawat Kulitnya Tetap Flawless

Seorang makeup artist juga memiliki jiwa kreatif di dalam dirinya untuk menciptakan berbagai bentuk riasan.

Tak sedikit makeup artist yang berhasil menciptakan makeup look yang luar biasa dan tak kalah artistik dengan karya seni lainnya.

Untuk memiliki kemampuan artistik ini, seorang makeup artist juga harus bisa mendalami makeup artistry atau seni merias wajah.

Itulah alasan mengapa makeup juga merupakan bagian dari seni, sebab memang terdapat sejumlah kemiripan dalam pengaplikasiannya.

(*)

Sumber: Bellus Academy
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

Pertama Kali ke Jogja? Baca Rekomendasi Wisata Ini