UNIQLO Rilis T-Shirt dan Boneka Doraemon, Terbuat dari Botol Plastik

Arintya - Rabu, 3 Agustus 2022
Koleksi UNIQLO tema Doraemon untuk JOIN: THE POWER OF CLOTHING
Koleksi UNIQLO tema Doraemon untuk JOIN: THE POWER OF CLOTHING Dok. Uniqlo

Buy and JOIN

Progam ini merupakan kegiatan berdonasi melalui pembelian produk, Kawan Puan.

Hasil penjualan dari produk yang terbuat dari bahan daur ulang, seperti pakaian berbahan 100% polyester yang didaur ulang dari botol plastik yang menampilkan grafik Doraemon Sustainability Mode, atau BlueCycle Jeans yang ramah lingkungan, akan disumbangkan.

Sumbangan tersebut akan diberikan WWF Indonesia guna mendukung kegiatan pengurangan sampah laut di Indonesia atau Program Lautan Bebas Plastik.

Learn and JOIN

Program selanjutnya adalah Learn and JOIN, yaitu mempelajari polusi laut secara lebih lanjut melalui konten khusus.

Konten khusus tersebut bisa Kawan Puan akses melalui laman tertentu, lalu kamu bisa mempelajari lebih lanjut mengenai isu lingkungan serta mengambil tindakan yang tepat untuk mengatasinya.

Selain itu, Kawan Puan juga dapat menemukan pesan dari para Global Brand Ambassador UNIQLO yang menyerukan kepada masyarakat untuk mengambil bagian dalam kampanye ini.

Tak ketinggalan, akan ada video dari LifeWear Special Ambassador Haruka Ayase yang menyoroti berbagai upaya keberlanjutan UNIQLO.

Baca Juga: Rilis 29 Juli 2022, UNIQLO dan MARNI Hadirkan Koleksi Penuh Warna untuk Sehari-hari

Produk Bertema Doraemon

Fashion item tema Doraemon UNIQLO yang terbuat dari botol plastik.
Fashion item tema Doraemon UNIQLO yang terbuat dari botol plastik. Dok. Uniqlo

Bertema Doraemon sebagai Global Sustainability Ambassador UNIQLO, lantas apa saja produk yang bisa Kawan Puan beli?

Kawan Puan bisa mendapatkan boneka Doraemon Sustainability Mode yang terbuat dari daur ulang sekitar 14 botol plastik.

Lalu, kamu juga bisa membeli Tas Saku Doraemon Sustainability Mode, yang terbuat dari sekitar 5 botol plastik.

Bagi Kawan Puan yang ingin membeli kaus, UT (T-shirt) Doraemon Sustainability Mode untuk dewasa dan anak yang terbuat dari sekitar 13 hingga 24 botol plastik.

Jadi, apakah Kawan Puan ingin tampil stylish dengan fashion item serba Doraemon sekaligus menyelamatkan lingkungan? (*)

Sumber: Rilis
Penulis:
Editor: Arintya

3 Tips Mix and Match Outfit untuk Nonton Konser NCT Dream di Jakarta