Mau Buat Logo Bisnis dengan Gratis? Gunakan 5 Aplikasi Desain Ini

Firdhayanti - Senin, 11 Juli 2022
Membuat logo untuk bisnis.
Membuat logo untuk bisnis. SARINYAPINNGAM

Parapuan.co -  Kawan Puan, logo merupakan salah satu elemen penting di dalam bisnismu.

Adanya logo akan menghadirkan keseriusan bisnis yang telah dijalankan pada pelanggan. 

Dengan begitu, kepercayaan konsumen terhadap produk yang kamu jual dapat meningkat. Pasalnya, logo merupakan identitas agar lebih dikenal banyak orang.

Namun, membuat logo bisa menjadi tantangan bagi para pebisnis, seperti biaya yang tidak murah. 

Pasti, ini bukan hal yang mudah untuk bisnis mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Namun hal ini bisa diatasi dengan aplikasi pembuat logo yang kini bisa diunduh.

Bahkan, Kawan Puan tidak perlu mengeluarkan biaya karena aplikasinya tidak berbayar alias gratis. 

Melansir Nova, berikut ini deretan aplikasi gratis untuk membuat logo bisnis yang bisa Kawan Puan gunakan. 

1. Zyro 

Baca Juga: Punya Penghasilan Sendiri, Ini 4 Manfaat Bekerja Saat Berusia 13 Tahun

Salah satu aplikasi gratis yang bisa Kawan Puan gunakan untuk membuat logo adalah Zyro. 

Lewat Zyro, berbagai macam template gratis bisa Kawan Puan atur dan digunakan untuk kebutuhan bisnis. 

Menariknya, hanya dengan memasukkan nama bisnismu, Zyro bisa memberikan rekomendasi gambar logo, lho! 

Nantinya, Zyro langsung memberikan rekomendasi logo yang sesuai dengan brand bisnis yang kita miliki. (an?)

Karena berada dalam naungan website builder ternama, Zyro juga menyediakan paket e-commerce yang memudahkan pemilik UMKM untuk membangun bisnisnya.

2. Canva

Pasti Kawan Puan sudah tidak asing lagi dengan aplikasi ini.

Canva menawarkan aplikasi desain grafis untuk mengedit, video, hingga berbagai file keperluan bisnis dan pekerjaan dengan antarmuka yang sangat mudah untuk dipahami banyak orang.

Aplikasi ini bisa diakses melalui website ataupun diunduh di App Store dan Google Play Store.

Baca Juga: Konten Hiburan Terbukti Bisa Menarik Pembeli Menurut Survei TikTok, Seperti Apa?

Berbagai template disediakan agar bisa menyesuaikan kebutuhan penggunanya.

Tak hanya logo, Kawan Puan juga dapat membuat berbagai jenis desain lainnya sesuai kebutuhan.

3. Logo Maker Plus (Logopit Plus)

Berikutnya aplikasi Logo Maker Plus yang bisa Kawan Puan gunakan pada gadget dengan sistem operasi Android.

Aplikasi ini memungkinkan kita untuk membuat logo dengan tampilan 3D, lho.

Tidak hanya memberikan template logo gratis, tetapi juga menyediakan fitur untuk membuat logo orisinil.

4. Hatchful

Aplikasi Hatchful bisa diakses melalui bernagai cara, Kawan Puan.

Kamu bisa membukanya lewat website maupun diunduh pada sistem operasi iOS dan Android secara gratis.

Baca Juga: Alat Pemasaran Produk, Ini 5 Jenis Iklan yang Bisa Dimanfaatkan Pebisnis

Pada awal pembuatan logo, pngguna akan disuguhkan dengan sejumlah pertanyaan seputar bisnis yang dimilikinya.

Pertanyaan-pertanyaan tersebut akan membantu Hatchful untuk memberikan rekomendasi template apa saja yang cocok untuk bisnis Kawan Puan.

5. Looka

Terakhir ialah aplikasi Looka, yang merupakan aplikasi gratis dengan kecerdasan Artificial Intelligence (AI).

Dengan AI tersebut Looka bisa membantu Kawan Puan untuk membuat logo bisnis.

Pemilik bisnis yang masih pemula dalam hal desain logo pasti akan sangat terbantu dengan fasilitas yang ditawarkan aplikasi berbasis website ini.

Looka juga bisa memperlihatkan hasil jadi logo UMKM pada berbagai mockup model rancangan yang tersedia, seperti kartu nama, website, t-shirt, dan sebagainya.

Itu tadi deretan aplikasi yang bisa Kawan Puan gunakan untuk membuat logo bisnis. (*)

Sumber: NOVA
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh