BERITA TERPOPULER LOVE & LIFE: Tanda Bayi Sudah Bisa Duduk Sendiri hingga Benda yang Tidak Boleh Masuk Mesin Cuci

Kinanti Nuke Mahardini - Rabu, 13 April 2022
Tonggak perkembangan bayi
Tonggak perkembangan bayi ImagingStocker

Parapuan.co - Selama satu tahun pertama kehidupan bayi, mereka akan mencapai berbagai tonggak perkembangan atau milestone

Salah satu tonggak perkembangan bayi yang dicapai dalam satu tahun pertama ialah bisa duduk sendiri. 

Selain mengetahui satu tahun pertama kehidupan bayi, kita juga harus membuat hubungan dengan pasangan lebih harmonis. 

Ada berbagai cara agar hubungan lebih harmonis, tetapi salah satunya bersikap lebih romantis. 

Terakhir, Kawan Puan wajib tahu benda yang tidak boleh masuk ke dalam mesin cuci.

Berikut berita terpopuler PARAPUAN mulai dari tanda bayi bisa duduk sendiri hingga benda yang tidak boleh masuk ke dalam mesin cuci: 

1. Kapan Bayi Bisa Duduk Sendiri? Ini Tanda Kesiapan dan Cara Mengajarkannya

Orang tua baru wajib tahu, bayi mencapai berbagai tonggak perkembangan atau milestone selama tahun pertama kehidupan.

Salah satu tonggak perkembangan fisik yang sering dinantikan para orang tua adalah bayi bisa duduk sendiri.

Baca Juga: Patut Dicontoh, Begini Cara Sonny Septian dan Fairuz Ajarkan Sang Anak Menghargai Perempuan

Bayi yang sudah bisa duduk tegak menunjukkan pertanda bahwa mereka sedang menuju pencapaian tonggak lainnya, misalnya merangkak.

Lantas, kapan bayi bisa duduk sendiri?

Melansir Mom Junction, bayi mulai bisa duduk pada usia empat bulan dan dapat duduk sendiri pada usia sembilan bulan.

Ingat, tonggak perkembangan setiap bayi dapat berbeda, tetapi selalu perhatikan tahap perkembangannya.

Baca selengkapnya di sini >>>

2. Bikin Lebih Harmonis, Ini 5 Cara Menjadi Pasangan yang Romantis

Apakah kamu pernah mendapatkan protes dari pasangan karena kurang romantis dalam hubungan asmara?

Jangan khawatir, ada berbagai cara sederhana yang bisa Kawan Puan coba untuk lebih romantis, tetapi tetap jadi diri sendiri.

Baca Juga: Nisya Ahmad Bagikan Tips Jaga Kekompakan dengan Saudara saat Ramadan

Menjadi romantis bukan berarti harus bersikap berlebihan atau memberikan segalanya yang diinginkan pasanganmu.

Namun, menjadi lebih romantis bisa melalui perilaku kamu yang lebih perhatian hingga menghabiskan waktu berkualitas bersama.

Melansir Brides, ada beberapa cara menjadi pasangan yang romantis agar hubungan lebih harmonis. Yuk, simak!

Baca selengkapnya di sini >>>

3. Waspada, 3 Benda Ini Tidak Boleh Masuk ke Dalam Mesin Cucimu!

Kawan Puan, apakah kamu terbiasa memasukkan pakaian kotor ke dalam mesin cuci tanpa mengecek sakunya? Mulai sekarang hentikan kebiasaan semacam ini. 

Pasalnya, sangat memungkinkan jika terdapat benda yang tertinggal di dalam saku. Entah uang, peniti, jarum, dan lain sebagainya.

Akibatnya, selama proses pencucian, uang dapat menjadi basah, rusak, dan tidak dapat digunakan sehingga dapat merugikan Kawan Puan.

Selain uang, beberapa benda ini tidak boleh dimasukkan atau ikut terbawa dalam mesin cuci.

Lantas apa saja benda tersebut?

Baca selengkapnya di sini >>>

(*)

Baca Juga: Bulan Ramadan, Begini Tips Berbicara Tanpa Menyakiti Hati Orang Lain