5 Tips Hemat saat Bulan Puasa untuk Anak Kost, Buat Perencanaan Menu!

Ratu Monita - Minggu, 3 April 2022
Tips hemat saat bulan puasa untuk anak kost.
Tips hemat saat bulan puasa untuk anak kost. sorrapong

Parapuan.co - Banyaknya kebutuhan yang harus dipenuhi oleh anak kost saat bulan puasa, membuat mereka perlu mengikuti tips hemat agar segalanya dapat terpenuhi.

Sebagaimana kita ketahui, bulan puasa sering kali membuat banyak di antara kita berbelanja secara impulsif, entah belanja makanan atau pakaian.

Tak bisa dimungkiri, ada begitu banyak godaan-godaan yang datang dan membuat kita menghamburkan uang tanpa perhitungan yang jelas.

Jika sudah begitu, hal yang terjadi justru anak kost akan berlaku boros, kondisi keuangannya berantakan, dan berakibat buruk ke depannya.

Untuk itu, PARAPUAN akan memberikan 5 tips hemat saat bulan puasa untuk anak kost yang dilansir dari laman Kompas.comYuk, simak!

1. Buat Perencanaan Menu Makanan selama Bulan Puasa

Dalam upaya berhemat selama bulan puasa, disarankan untuk membuat perencanaan menu makanan selama 1 bulan puasa. 

Pasalnya, dengan melakukan tips irit ini, anak kost dapat membuat anggaran keuangan yang harus dipenuhinya selama puasa. 

Pastikan menu makanan yang direncanakan dapat mengenyangkan dan menyehatkan untuk buka puasa dan sahur.

Baca Juga: Agar Punya Sisa Tabungan, Ikuti 5 Tips Hemat Uang Bulanan Ini

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda