BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Sosok Nala Amirah hingga 5 Modus Pinjaman Online Ilegal

Aghnia Hilya Nizarisda - Kamis, 24 Maret 2022
Founder Green Welfare, Nala Amirah.
Founder Green Welfare, Nala Amirah. Dok. Instagram @nalaamirah

Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Lady Boss hari ini, Kamis (24/03/2021).

Mulai dari mengenal sosok Nala Amirah yang mendirikan Green Welfare, organisasi non-profit yang berfokus pada masalah iklim.

Hingga mengetahui apa saja 5 modus pinjaman online (pinjol) ilegal yang sering digunakan untuk menjerat korbannya.

Yuk, simak ada apa saja berita terpopuler kali ini!

1. Bangun Green Welfare di Usia 15 Tahun, Ini Perjuangan Nala Amirah

Ketika berada di tahun pertama memakai seragam putih abu, Nala Amirah yang saat itu baru 15 tahun sudah mendirikan organisasinya sendiri.

Perempuan bernama lengkap Nala Amirah Putri Denza itu membangun organisasi non-profit yang mengangkat isu lingkungan, yakni Green Welfare.

Nala menceritakan kisahnya dalam acara peringatan Hari Perempuan Internasional bertajuk The Power of women in Nature yang diadakan oleh Generation Girl beberapa waktu lalu.

“Aku memulai Green Welfare hampir tiga tahun yang lalu, pas aku kelas 10, saat aku berusia 15 tahun. Enggak berencana Green Welfare akan tumbuh sebesar dan sejauh ini,” ujarnya.

Baca Juga: Rara Isti Wulandari, Pawang Hujan MotoGP Mandalika yang Direkomendasikan Erick Thohir

Organisasi yang dibangun pada 2020 itu berawal dari kekhawatirannya tentang jejak karbon makanan yang tanpa disadari, sebenarnya hal tersebut berkontribusi pada perubahan iklim.

“Dari situ aku sadar aku ingin mengedukasi orang-orang bahwa ada cara lain untuk mengurangi jejak karbon, yaitu dengan conscious eating, terutama mengurangi konsumsi daging,” tegas Nala.

Berawal dari rasa kekhawatiran dan keinginan untuk mengedukasi, Nala langsung memulai dengan kampanye dan proyek distribusi makanan nabati ke komunitas yang membutuhkan.

Lantas, seperti apa perjuangan yang dilalui Nala untuk membangun Green Welfare?

Baca selengkapnya di sini.

2. 8 Ide Peluang Bisnis di Bulan Ramadan, Bisa Jadi Penghasilan Tambahan! 

Tidak terasa sebentar lagi umat Muslim akan kembali menyambut bulan suci Ramadan.

Di bulan Ramadan, selain fokus beribadah puasa, kamu bisa memanfaatkan momen tersebut untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan berjualan.

Pasalnya, terdapat banyak sekali peluang bisnis yang terbuka lebar, sehingga tak heran jika banyak orang yang membuka bisnis kecil-kecilan dadakan di bulan ini.

Baca Juga: 5 Ide Bisnis Kekinian dengan Modal Minim, Cocok untuk Mahasiswa!

Apabila Kawan Puan ingin mendapatkan penghasilan tambahan di bulan Ramadan mendatang, berikut ini sejumlah ide bisnis yang bisa kamu coba, seperti dikutip dari Sonora.

Baca selengkapnya di sini.

3. 5 Modus yang Sering Pinjol Ilegal Lakukan untuk Jerat Korbannya 

Keberadaan pinjaman online ilegal atau pinjol ilegal kini masih sangat meresahkan.

Sering kali, korban pinjol ilegal tergiur karena diming-imingi mendapatkan pinjaman dalam waktu singkat dan mudah. 

Bahkan, jumlah pinjaman yang diperbolehkan pun tidak selalu kecil.

Tawaran mendapatkan pinjaman cepat memang menjadi jurus jitu pinjol ilegal untuk membuat korbannya terjebak.

Penting bagi Kawan Puan untuk mengetahui modus yang digunakan oleh pinjol ilegal untuk menjerat korbannya agar tidak terjebak.

Baca Juga: Pilih yang Legal dan 5 Tips Meminjam Uang Melalui Pinjaman Online

Melansir Kompas.com, modus-modus yang biasa dilakukan ialah meliputi: 

Baca selengkapnya di sini.

(*)