Mengenal Karakter Perempuan yang Dimainkan Kim Se Jeong di A Business Proposal

Ratu Monita - Kamis, 27 Januari 2022
Kim Sejoung memerankan karakter perempuan di A Business Proposal.
Kim Sejoung memerankan karakter perempuan di A Business Proposal. Dok A Business Proposal / Kakao Entertainment Corp.

Parapuan.co - Kim Se Jeong akan kembali hadir di layar kaca dengan memerankan karakter perempuan di drama A Business Proposal

Baru-baru ini, SBS membagikan potongan gambar baru Kim Se Jeong dalam drama terbaru, A Business Proposal.

Tayang Februari mendatang, drama ini diadaptasi novel web yang diadaptasi menjadi webtoon.

Bergenre komedi romantis, A Business Proposal mengisahkan seorang karyawan kantor yang melakukan kencan buta dengan CEO perusahaannya.

Hal tersebut terjadi karena ia menggantikan seorang teman sembari menyembunyikan identitas aslinya.

Dilansir dari laman Soompi, Kim Se Jeong memerankan karakter perempuan dengan lawan main aktor Ahn Hyo Seop.

Dalam drama ini, Ahn Hyo Seop akan berperan sebagai Kang Tae Mu, chaebol generasi ketiga yang begitu sempurna.

Karakternya dalam drama ini kerap bersikap dingin dan pemarah, namun Kang Tae Mu juga memiliki sisi tak terduga dalam dirinya.

Sementara, Kim Sejeong memerankan tokoh perempuan bernama Shin Ha Ri.

Baca Juga: 4 Drama Korea Ini Angkat Isu Kekerasan pada Perempuan, Sudah Nonton?

Diceritakan karakter perempuan Shin Ha Ri adalah seorang pekerja kantoran biasa yang menyembunyikan dirinya.

Shin Ha Ri dalam drama ini adalah sosok perempuan yang energik untuk berubah menjadi femme fatale yang karismatik dalam kencan butanya.

Dalam potongan gambar yang baru dirilis, digambarkan kehidupan kerja Shin Ha Ri sebagai peneliti di tim food development.

Kim Se Jeong dalam memerankan karakter perempuan di A Business Proposal.
Kim Se Jeong dalam memerankan karakter perempuan di A Business Proposal. Dok A Business Proposal / Kakao Entertainment Corp.

Dengan mengenakan jas putih dengan kartu identitas karyawannya, Shin Ha Ri tampak begitu serius menjalani penelitian makanan.

Meski pekerjaannya begitu sibuk dan melelahkan, dirinya tetap memancarkan energi positif.  

Namun, kehidupan pekerjaan tokoh perempuan ini akan berubah secara dramatis ketika dia akhirnya pergi kencan buta dengan bosnya Kang Tae Mu.

Dengan adanya variabel baru ini, sosoknya akan bolak-balik antara persona "sexy femme fatale" palsu yang dia buat untuk menyembunyikan identitasnya dan dirinya yang unik dan energik.

Baca Juga: Tayang di Netflix, Simak 3 Karakter Perempuan di Drakor Twenty Five Twenty One

Dalam teaser yang baru-baru ini dirilis, Shin Ha Ri terlihat terkejut saat mengetahui bahwa teman kencannya adalah bosnya.

Tak hanya itu, dalam teaser tersebut Shin Ha Ri juga menolak tawaran menikah dari bosnya, mengingat ia belum mengatakan yang sebenarnya tentang siapa dia.

Ketika dituntut untuk alasannya, dia hanya menjawab, "Saya hanya membenci segalanya tentang itu!"

Namun, Kang Tae Moo tidak menyerah mengejar Shin Ha Ri.

Di akhir video, Kang Tae Moo terlihat memanggil Shin Ha Ri bukan dengan namanya atau Jin Young Seo, melainkan "Geum Hee".

Hal ini tentu saja menimbulkan rasa penasaran bagi penggemar yang menantikan drama ini.

Tim produksi dari drama ini pun berkomentar mengenai akting Kim Se Jeong dalam memerankan perannya.

“Kim Se Jeong, telah tumbuh dengan membangun filmografinya sendiri selangkah demi selangkah, dan akan berubah menjadi 'peri rom-com' kali ini,"

Menurutnya, Kim Sejeong menunjukkan semangat luar biasa dalam memerankan karakternya mulai dari pembacaan naskah, hingga menunjukkan pesona baru.

Bagi Kawan Puan yang penasaran pada cerita karakter perempuan yang diperankan Kim Se Jeong, saksikan A Business Proposal yang tayang perdana pada 21 Februari di Netflix.(*)

Baca Juga: Sarat akan Pesan Mendalam, Simak Rekomendasi 5 Film Netflix Wajib Tonton

Sumber: Soompi
Penulis:
Editor: Arintya