Melihat Keindahan Nepal van Java, Serasa Melancong di Luar Negeri

Dinia Adrianjara - Senin, 24 Januari 2022
Pemandangan Dusun Butuh di Magelang, dijuluki sebagai Nepal van Java.
Pemandangan Dusun Butuh di Magelang, dijuluki sebagai Nepal van Java. KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA

Hal paling utama adalah jelajah kampung, di mana Kawan Puan dapat berkeliling desa dan merasakan keasrian udara dan suasana di Dusun Butuh.

Kamu dan keluarga pun bisa lo mengikuti aktivitas warga di Dusun Butuh, yakni dengan bertani maupun memetik sayur sendiri.

Tak ketinggalan juga beberapa spot berfoto yang tentunya Instagramable, di mana kita bisa berfoto dan membagikannya di media sosial.

Beberapa spot foto menarik di Dusun Butuh seperti di Teras Nepal, Gapura Dusun, Taman Depok, Gapura Pendakian dan Teras Masjid.

Selain itu, ada juga beberapa kedai kopi yang menawarkan pemandangan indah di sana.

Jangan khawatir sebab ada beberapa penginapan atau homestay yang nyaman untukmu dan keluarga, sambil menunggu matahari menyingsing untuk menikmati sunrise.

Rute Menuju Nepal van Java

Ada dua rute yang bisa kamu pilih untuk pergi ke Nepal van Java yakni lewat Semarang atau Yogyakarta.

Baca Juga: 5 Hidden Gem Wisata di Lembang, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga

Dari Yogyakarta, kamu perlu menempuh jarak sekitar dua jam sementara butuh waktu 2.5 jam perjalanan menggunakan tol dari Semarang menuju Dusun Butuh.

Setiba di Magelang, ikuti jalur ke arah Pasar Kaliangkrik sekitar 12 kilometer, kemudian ikuti jalan menuju Sekolah Dasar Negeri Desa Temanggung.

Kemudian mengarah ke kanan naik sekitar 6 kilometer menuju basecamp Sumbing melalui Dusun Butuh.

Nantinya kamu akan menemukan lokasi Nepal van Java, sekitar 500 meter sebelum basecamp Gunung Sumbing via Butuh Kaliangkrik.

Yuk luangkan waktu untuk mengunjungi Nepal van Java!

(*)