Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Penyebab Menstruasi Selesai Lebih Cepat

Ratu Monita - Senin, 10 Januari 2022
Kondisi kesehatan seksual dan reproduksi perempuan saat menstruasi selesai lebih cepat.
Kondisi kesehatan seksual dan reproduksi perempuan saat menstruasi selesai lebih cepat. PCH-Vector

Parapuan.co - Kondisi kesehatan seksual dan reproduksi perempuan erat kaitannya dengan menstruasi atau datang bulan. 

Pada dasarnya, siklus menstruasi setiap perempuan berbeda-beda mulai dari 21 hari hingga 35 hari dan rata-rata setiap 28 hari sekali. 

Masa haid atau lamanya setiap perempuan menstruasi juga berbeda, tetapi umumnya berada di rentang 3 hari hingga 5 hari. 

Di sisi lain, ada sebagian perempuan yang mengalami kondisi kesehatan seksual dan reproduksi perempuan yakni menstruasi sebentar, hanya sekitar 2-3 hari, padahal sebelumnya berlangsung normal. 

Merangkum dari berbagai sumber, terdapat banyak faktor yang menyebabkan perempuan mengalami menstruasi selesai lebih cepat, berikut ulasannya. 

1. Stres

Dikutip dari laman Womens Health Magazine, tingkat stres yang tinggi dapat memengaruhi kondisi kesehatan organ kewanitaan, khususnya menstruasi. 

“Tingkat stres yang tinggi dapat menyebabkan peningkatan produksi kortisol (hormon stres) yang pada gilirannya dapat menyebabkan gangguan pada fungsi tubuh kita secara normal,” kata Dr. Wider.

Peningkatan hormon kortisol tersebut dapat membuat kacau siklus menstruasi menjadi tidak teratur. 

Baca Juga: Jaga Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan dengan Mengatasi Menstruasi Tidak Teratur

Sumber: Healthline,Womens Health Magazine
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda