Baik untuk Ibu Hamil, Berikut 6 Makanan yang Tinggi Asam Folat

Anna Maria Anggita - Kamis, 23 Desember 2021
Makanan tinggi asam folat bagi ibu hamil
Makanan tinggi asam folat bagi ibu hamil DragonImages

Parapuan.co - Asam folat merupakan nutrisi penting bagi ibu hamil karena membantu perkembangan bayi.

Selain itu, asam folat juga membantu menurunkan risiko masalah seperti spina bifida, sejenis cacat tabung saraf.

Saat memeriksakan diri ke dokter, ibu hamil biasanya akan diberi suplemen asam folat.

Meski sudah ada suplemen, tetapi jangan lupa untuk mengonsumsi makanan yang tinggi asam folat alami.

Dilansir dari Mamaxpert, berikut makanan yang tinggi asam folat dan baik untuk ibu hamil: 

Baca Juga: Ini 6 Makanan Viral Sepanjang 2021, Kekinian hingga Ke-Koreaan

1. Sayuran Berdaun Hijau

Seorang ibu hamil harus memasukkan berbagai macam jenis sayuran yang kaya nutrisi seperti sayuran berdaun hijau.

Sayuran berdaun hijau seperti bayam menjadi sumber asam folat yang baik bagi tubuh.

Agar lebih nikmat saat disantap, sayuran berdaun hijau bisa dibuat ke dalam berbagai santapan seperti sup, pasta, maupun smoothie.

2. Sayuran Cruciferous

Sayuran cruciferous seperti brokoli, kubis, dan kubis brussel semuanya kaya akan folat yang baik bagi ibu hamil. 

Sumber: Mamaxpert
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini