Sambut Hari Ibu 2021, Ini 7 Rekomendasi Makanan untuk Ibu Menyusui

Anna Maria Anggita - Selasa, 21 Desember 2021
Makanan yang baik untuk ibu menyusui
Makanan yang baik untuk ibu menyusui Zurijeta

3. Beras Merah

Harus dipahami bahwa karbohidrat merupakan komponen penting bagi ibu menyusui, terutama karbohidrat kompleks.

Karbohidrat kompleks yang ditemukan dalam beras merah dan makanan gandum lainnya penuh dengan vitamin B.

Di mana vitamin B itu membantu mengubah karbohidrat menjadi energi, dan serat,  sehingga membuat ibu menyusui lebih kenyang.

Bukan hanya itu, manfaat lain dari menyantap karbohidrat kompleks yakni membantu melancarakan pencernaan.

Baca Juga: Organ Kecil nan Penting, Ini 5 Makanan yang Baik untuk Kesehatan Ginjal

4. Jeruk

Buah jeruk sangat bagus dikonsumsi oleh ibu menyusui karena tinggi akan vitamin C.

Vitamin C yang ditemukan dalam buah-buahan itu penting untuk menyerang zat besi dan meningkatkan energi.

Bisa begitu karena ibu menyusui membutuhkan banyak energi, sehingga tak salah bila menambah asupan vitamin C dengan untuk makan buah jeruk.

5. Kacang dan Lentil

Kacang-kacangan dan lentil adalah sumber protein yang luar biasa untuk ibu menyusui yang menganut pola makan vegan atau vegetarian.

Sebab, kacang-kacangan itu mengandung asam folat yang diperlukan untuk perkembangan otak bayi.

Untuk mengonsumsinya, kacang dan lentil bisa ditambahkan dalam sup atau sajian lainnya tergantung selera ibu menyusui.

Sumber: Pumps for Mom
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda