SBY Didiagnosis Kanker Prostat, Ini 6 Sumber Makanan yang Mampu Membantu Menjaga Kesehatan Prostat

Anna Maria Anggita - Rabu, 3 November 2021
makanan yang membantu menjaga kesehatan kanker prostat
makanan yang membantu menjaga kesehatan kanker prostat baibaz

Parapuan.co - Kabar mengejutkan yang datang dari Presidan RI keenam, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) karena menderita kanker prostat, turut menyadarkan masyarakat akan kesehatan prostat.

Kesehatan prostat bisa dijaga dengan cara sederhana yakni memberi nutrisi yang baik bagi tubuh.

Di mana melalui sumber makanan bernutrisi, kesehatan prostat terjaga sehingga prostat tidak mengalami penyakit.

Baca Juga: Cari yang Manis dan Legit, Berikut Ini 6 Tips Pilih Durian Berdaging Tebal

Lantas, apa saja makanan yang merawat kesehatan prostat?

Dilansir dari Healthline, berikut ini sumber makanan untuk menjaga kesehatan prostat, simak ya!

1. Tomat

Tomat mengandung antioksidan kuat yang disebut likopen.

Kandungan likopen pada tomat dapat mengurangi kerusakan sel dan memperlambat produksi sel kanker. 

Penelitian berjudul "Lycopene/tomato consumption and the risk of prostate cancer: a systematic review and meta-analysis of prospective studies," mengungkap laki-laki yang menyantap banyak tomat, risiko terkena kanker prostat semakin kecil.

2. Brokoli

Brokoli adalah sayuran yang mengandung banyak senyawa kompleks yang dapat membantu melindungi beberapa orang dari kanker.

Sebab brokoli mengandung senyawa fitokimia termasuk sulforaphane, yang secara selektif menargetkan dan membunuh sel kanker.

Dengan begitu sel prostat pun tetap sehat dan risiko kanker pun menurun.

Adapun sayuran yang memiliki kinerja seperti brokoli yakni kembang kol, kubis, kubis Brussel, dan kangkung.

Baca Juga: 5 Jus Buah dan Sayuran Bantu Usir Lemak di Tubuh, Tinggi Serat dan Vitamin!

3. Teh hijau

Teh hijau mengandung berbagai senyawa, termasuk antioksidan kuat, yang dapat membantu melawan kanker, termasuk kanker prostat.

Senyawa khusus yang ada pada teh hijau yakni:

  • turunan xantin
  • epigallocatechin gallate (EGCG)
  • epicatechin

4. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan adalah kelompok makanan yang mencakup kacang-kacangan, kacang tanah, dan lentil.

Kacang-kacangan mengandung senyawa tanaman yang aktif secara biologis yang dikenal sebagai fitoestrogen seperti isoflavon.

Kerja fitoestrogen dalam melawan kanker berasal dari sifat antioksidan dan efeknya pada regulasi hormon dan sel yang mati,

Studi berjudul Soy Isoflavones and Prostate Cancer: A Review of Molecular Mechanisms, menuliskan adanya hubungan antara isoflavon kedelai dengan penurunan risiko kanker prostat.

5. Buah delima

Seperti teh hijau, buah delima adalah sumber antioksidan yang kaya.

Buah delima memiliki kadar antioksidan tinggi, sehingga membantu mencegah penyakit kronis yang berhubungan dengan stres oksidatif.

National Cancer Institute (NCI) menyampaikan bahwa jus buah delima dapat membantu menghambat proliferasi sel kanker prostat.

Baca Juga: Viral Es Krim Geprek McD, Berapa Jumlah Kalorinya dalam Satu Porsi ?

6. Ikan

Lemak tak jenuh ganda, termasuk omega-3 dan omega-6, adalah asam lemak esensial yang ditemukan secara eksklusif dalam makanan dan tidak disintesis oleh tubuh.

Di mana mengonsumsi lemak omega-3 dan omega-6 terkait dengan kesehatan yang baik.

Menurut studi berjudul "Fish-Derived Omega-3 Fatty Acids and Prostate Cancer: A Systematic Review" mengonsumsi lemak omega-3 tingkat tinggi dapat mengurangi risiko kanker prostat.

(*)