Penantian 19 Tahun Akhirnya Berakhir, Indonesia Juara Thomas Cup 2020

Rizka Rachmania - Minggu, 17 Oktober 2021
Selebrasi Jonatan Christie saat menyumbangkan angka untuk Indonesia pada semifinal Thomas Cup 2020, Sabtu (16/10/2021)
Selebrasi Jonatan Christie saat menyumbangkan angka untuk Indonesia pada semifinal Thomas Cup 2020, Sabtu (16/10/2021) Yves Lacroix/BADMINTON PHOTO

Parapuan.co - Indonesia berhasil membawa pulang piala Thomas Cup 2020 setelah Jonathan Christie (Jojo) memenangkan pertandingan game ketiga.

Jojo main tiga babak melawan Li Shi Feng asal China pada laga final Thomas Cup 2020 yang diselenggarakan di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021) malam WIB.

Jojo berhasil menang 21-14, 18-21, 21-14 atas Li Shi Feng yang menjadi perwakilan China di babak final Thomas Cup tersebut.

Dengan kemenangan yang Jojo raih, Indonesia akhirnya bisa membawa pulang kembali piala Thomas Cup 2020 setelah 19 tahun lamanya.

Sebagai informasi untuk Kawan Puan, Indonesia terakhir juara Thomas Cup adalah saat tahun 2002.

Baca Juga: Tampil dalam Keadaan Kurang Fit, Greysia Polii Beri Warisan untuk Penerusnya di Uber Cup 2020

Skor akhir pertandingan bulu tangkis beregu putra ini adalah 3-0 untuk kemenangan telak Indonesia atas China.

Indonesia mendapatkan skor pertamanya dari pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang menang melawan tunggal putra China, Lu Guangzu.

Dalam permainan pertama itu, Ginting harus main rubber atau tiga babak untuk menyumbang satu skor bagi Indonesia.

Ginting menang 18-21, 21-14, 21-16 melawan Lu Guangzu.

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania