Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Mitos Umum Virus HPV

Ratu Monita - Selasa, 12 Oktober 2021
Masalah kesehatan seksual dan reproduksi perempuan terkait mitos virus HPV.
Masalah kesehatan seksual dan reproduksi perempuan terkait mitos virus HPV. Tharakorn

Parapuan.coHuman papillomavirus (HPV) adalah infeksi menular seksual yang paling umum di dunia.

HPV termasuk salah satu masalah kesehatan seksual dan reproduksi perempuan yang menyebabkan kanker serviks.

Terlepas dari prevalensinya, masih banyak ditemukan kesalahpahaman terkait virus HPV.

Masih banyak orang yang salah paham mengenai cara penularannya, hingga arti dari diagnosisnya.

Berikut rangkuman PARAPUAN terkait mitos dan fakta virus HPV yang dapat menyebabkan masalah kesehatan seksual dan reproduksi perempuan, dilansir dari laman Everyday HealthSelasa (12/10/2021): 

 

Baca Juga: Makanan yang Berbahaya Bagi Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan

Mitos 1 menyebutkan bahwa hanya perempuan yang bisa terkena HPV. Padahal tidak seperti itu. 

Kebanyakan orang masih beranggapan bahwa virus HPV hanya bisa menyerang perempuan. Tetapi, laki-laki juga bisa terkena HPV lho, Kawan Puan. 

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), sebagian besar laki-laki dan perempuan yang aktif secara seksual akan mengalami setidaknya satu infeksi HPV di beberapa titik dalam hidup mereka. 

Setiap orang yang memiliki kontak kulit ke kulit secara dekat dengan orang lain dengan infeksi HPV, kemungkinan dapat terkena infeksi virus yang menyebabkan masalah kesehatan organ intim ini. 

Sumber: Everyday Health
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini