Rekomendasi Dekorasi Dinding Anyaman agar Ruangan Terlihat Estetik

Ericha Fernanda - Senin, 23 Agustus 2021
Rekomendasi dekorasi dinding anyaman.
Rekomendasi dekorasi dinding anyaman. Instagram @wickerwoman

Parapuan.co - Mendekorasi dinding bisa jadi tantangan jika Kawan Puan ingin mencoba memadukannya dan mencoba sesuatu yang sedikit berbeda dari dekorasi standar pada umumnya.

Menghias dinding dengan lukisan atau foto keluarga mungkin tampak biasa, tapi mencoba menambahkan tekstur seperti anyaman pada dekorasi dinding akan menambah pesona dan terkesan berisi.

Anyaman mudah dipasang dan dilepas, sehingga ini menjadi ide dekorasi dinding yang bagus bahkan untuk pemula.

Baca Juga: Sedang Tren, Ini 4 Ide Dekorasi Gorden Minimalis untuk Ruang Tamu

Kawan Puan bahkan lebih mudah mencarinya melalui merchant online dengan pilihan teknik anyaman, warna, dan ukurannya.

Dekorasi anyaman bisa menjadi cara unik untuk mengisi dinding kosong apa pun di rumah, mulai ruang tamu, kantor, dan kamar tidur.

Seperti dikutip dari The Spruce, berikut ini rekomendasi dekorasi dinding dari anyaman untuk menambah daya tarik visual di rumah kamu.

1. Gantung Anyaman di Atas Tempat Tidur

 

Menghias ruang pribadi tentu menyenangkan dan meletakkan apa pun di atas tempat tidur pasti akan menampilkan pemandangan yang memukau.

Ya, anyaman seperti tampah, tatakan, piring, atau keranjang yang terbuat dari rotan atau bambu cocok untuk menghiasi dinding kamar kamu.

Di sini, kamu juga bisa bermain warna earth tone yang menonjolkan warna alam tanpa mengurangi kesan minimalisnya.

2. Menambah Tekstur di Dinding Ruang Tamu

 

Ruang tamu adalah tempat pertama yang sering dilewati orang-orang di rumah dan ruangan untuk menjamu tamu.

Menambah tekstur dengan anyaman di dinding ruang tamu adalah pilihan bagus, padukan dengan warna asli anyaman antara gelap dan terang.

Tatakan dan keranjang besar bisa menjadi solusi untuk dipasang beberapa di dinding, beri sentuhan tanaman asli yang tidak membutuhkan banyak air agar ruang tamu menjadi lebih hidup.

Baca Juga: Rekomendasi Ide Dekorasi Dinding Ruang Tamu agar Tidak Terlihat Kosong

3. Beri kesan Vintage di Dapur

 

Menambahkan sentuhan dekorasi ke dapur dengan anyaman bisa sangat membantu untuk menciptakan tampilan yang lebih personal dan menarik.

Pasang beberapa saja pada dinding yang kosong untuk menambahkan tekstur pada ruangan.

Dengan begitu, kamu memiliki dapur yang terinspirasi vintage tapi tidak tampak kuno. Paduan dapur modern dan anyaman bisa membuat dapur kamu penuh gaya.

4. Sentuhan Earth Tone di Ruang Kerja

 

Jika Kawan Puan memiliki ruang kerja di rumah, kreasikan anyaman sebagai penghias dindingnya.

Mungkin tampilan minimalis dan formal menjadi pilihan standar, namun menambahkan tekstur di dindingnya akan menampilkan ruang kerja yang lebih berisi dan tidak kosong.

Pasang beberapa varian anyaman berbentuk lingkaran dalam berbagai ukuran. Agar tidak monoton, pilih beberapa teknik anyam dalam berbagai warna.

5. Spot Instgramable di Rumah

 

Mencari tempat untuk berfoto-foto tak harus pergi keluar rumah. Ketahui bahwa sudut rumah kamu juga bisa dimanfaatkan untuk mengambil gambar.

Cari sudut rumah dengan dinding kosong, biasanya terletak di depan kamar tidur. Pastikan pencahayaannya baik atau alami dan dekorasi dindingnya dengan anyaman.

Agar lebih berwarna, kamu bisa menambahkan tanaman berukuran besar di sampingnya. Nah, spot instagramable di rumah sudah jadi.

Baca Juga: Inspirasi Dekorasi Rumah Playful dan Penuh Warna ala Diana Rikasari

Jadi, itulah rekomendasi dekorasi dinding dengan anyaman agar tampil lebih berwarna dan menarik.

Yuk, kreasikan anyaman rotan atau bambu dengan dinding di rumah Kawan Puan. Selamat mencoba!(*)

Sumber: The Spruce
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami