6 Hal yang Wajib Diketahui Peserta Tes SKD CPNS 2024, Datang 1 Jam Sebelum Ujian

Saras Bening Sumunar - Rabu, 16 Oktober 2024
6 Hal penting yang perlu diketahui peserta tes SKD CPNS.
6 Hal penting yang perlu diketahui peserta tes SKD CPNS. MangoStar_Studio

Parapuan.co - Lewat unggahan resmi Instagram @bkngoidofficial, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyampaikan beberapa hal terkait tes seleksi kompetensi dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2024.

Informasi tersebut tentu terkait hal-hal yang harus dibawa peserta tes SKD CPNS 2024.

"Pengumuman SKD sudah diumumkan oleh sejumlah instansi dan sembari menunggu jadwal instansi yang belum dirilis, pelamar bisa mulai menyiapkan beberapa hal ini sebelum ikut ujian," tulis akun Instagram @bkngoidofficial.

Sebagai informasi, pelaksanaan tes SKD CPNS 2024 ini akan berlangsung mulai 16 Oktober sampai 14 November 2024.

Adapun hal-hal yang wajib dibawa oleh peserta tes SKD CPNS 2024, yakni:

1. Peserta dihimbau untuk membawa kartu identitas berupa KTP.

Bagi peserta yang menggunakan KTP digital harus difoto dan dicetak terlebih dulu.

BKN menyarankan mencetak KTP digital secara berwarna agar mudah dikenali keasliannya.

2. Sebaiknya penampilan peserta tes SKD tidak berbeda dengan foto asli di kartu peserta.

Baca Juga: Hati-Hati, Pelanggaran Ini Bisa Bikin Kamu Gagal Lolos Tes SKD CPNS 2024



REKOMENDASI HARI INI

Simak, Panduan Membuat Anggaran Rumah Tangga untuk Orang Tua Baru