Sinopsis Series The Believers, Sekelompok Pengusaha Muda Temukan Bisnis Unik untuk Lunasi Utang

Rizka Rachmania - Senin, 11 Maret 2024
Sinopsis series The Believers dari Thailand yang menceritakan sekelompok pengusaha muda temukan peluang bisnis unik untuk melunasi utang.
Sinopsis series The Believers dari Thailand yang menceritakan sekelompok pengusaha muda temukan peluang bisnis unik untuk melunasi utang. Yupanakorn Boonprem/Netflix

Parapuan.co - Apa jadinya jika sekelompok pengusaha muda gagal dengan usaha yang mereka jalankan hingga meninggalkan utang segunung?

Tentu, mereka harus mencari cara bagaimana bisa mendapatkan uang untuk melunasi utang tersebut dan menjalankan usaha baru.

Premis cerita itulah yang akan diangkat dalam serial Thailand berjudul The Believers, dijadwalkan untuk tayang di Netflix mulai 27 Maret 2024.

Secara singkat, sinopsis series The Believers mengikuti kisah sekelompok anak muda yang sudah mulai menjajal jadi pengusaha.

Dalam alur cerita maju dikisahkan bahwa sekelompok anak muda itu membuat perusahaan rintisan mereka sendiri alias startup.

Akan tetapi, perusahaan rintisan yang mereka bangun gagal dan malah merugikan, hingga bertumpuklah utang yang harus mereka bayar.

Lantas apa yang sekelompok pengusaha muda ini lakukan untuk melunasi utang kegagalan perusahaan rintisan mereka?

Sinopsis Series The Believers

Tiga anak muda mulai merintis perusahaan mereka yang di zaman modern ini lebih dikenal sebagai startup.

Baca Juga: Sinopsis Series Can You Hear Me? Serial Indonesia yang Tayang di Vidio

Mereka adalah Win (James Teeradon Supapunpinyo), Dear (Ally Achiraya Nitibhon), dan Game (Peach Pachara Chirathivat).

Ketiganya saling berbagi peran sesuai dengan kemampuan yang dimiliki oleh masing-masing.

Win adalah seorang insinyur komputer muda yang pernah putuh sekolah. Ia memimpin tim dalam perencanaan pemasaran.

Dear adalah seorang desainer grafis yang juga bertanggung jawab sebagai public relation (PR).

Game adalah seorang remaja petualang yang menyumbangkan dana.

Harapan mereka adalah perusahaan rintisan yang dibangun ini sukses, serta menghasilkan uang untuk mereka menjalani hidup.

Akan tetapi, perusahaan rintisan mereka gagal dan meninggalkan utang yang cukup besar untuk segera dilunasi.

Sinopsis series kemudian berlanjut dengan alur cerita maju, mengikuti ketiga pengusaha muda ini berusaha melunasi utang.

Baca Juga: Sinopsis Film Man in Love yang Viral di Medsos, Kisah Cinta Seorang Penagih Utang

Menariknya, mereka pun menemukan peluang bisnis unik yang diyakini bisa menghasilkan uang untuk melunasi utang-utangnya.

Adapun ide usaha yang mereka lakukan itu adalah dengan melibatkan keyakinan agama masyarakat di Thailand.

Bersama-sama, mereka mengubah citra Kuil Phummaram yang terpencil menjadi sumber pendapatan menguntungkan.

Series The Believers asal Thailand menceritakan ide usaha yang dilakukan tiga anak muda demi melunasi utang bisnis.
Series The Believers asal Thailand menceritakan ide usaha yang dilakukan tiga anak muda demi melunasi utang bisnis. Netflix

Wattanapong Wongwan, salah satu sutradara pendatang baru di Thailand yang menggarap serial ini membocorkan ide cerita The Believers.

Ia menuturkan bahwa dirinya mengambil inspirasi untuk serial ini adalah dari masa kecilnya yang lahir dan besar di keluarga Budha.

"Pada awalnya, agama ini terasa familiar bagi saya, namun melalui penelitian yang ekstensif, saya menemukan wawasan yang lebih dalam dari yang saya bayangkan sebelumnya," ucapnya, melansir dari Netflix.

Saat kecil, Wattanapong Wongwan mengunjungi kuil saat ada acara khusus dan belajar tentang agama di sekolah.

Namun seiring berjalannya waktu, seiring dengan berkembangnya masyarakat dan pergeseran sudut pandangnya, ia mulai mempertanyakan keyakinan konvensional.

Oleh karena itu, ia mulai menyusun serial The Believers lima tahun lalu untuk menyelidiki pertanyaan-pertanyaan yang menggugah rasa keingintahuannya sejak kecil.

Kawan Puan, itu tadi sinopsis series The Believers, termasuk juga sedikit info latar belakang penulisan ceritanya oleh sang sutradara.

The Believers tayang di Netflix mulai 27 Maret 2024.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Korea yang Cocok Ditonton Perempuan Karier

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania