Metode Pelatihan Terbaru Program Prakerja 2024, Catat Syarat Jadi Peserta

Arintha Widya - Sabtu, 24 Februari 2024
ilustrasi metode pelatihan prakerja 2024
ilustrasi metode pelatihan prakerja 2024 ginnyyj

Ada pula program pelatihan daring semisal Talenta AI Indonesia dan Indonesia Skills Week yang bisa Kawan Puan ikuti.

Untuk mengikuti Prakerja 2024, kamu dapat mengakses situs Prakerja.go.id dan membuat akun dengan mengisikan data diri. 

Adapun persyaratan yang harus kamu penuhi sebelum mendaftar program Prakerja 2024 antara lain:

- Warga Negara Indonesia minimal berusia 18-64 tahun.

- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

- Sedang mencari pekerjaan, pekerja yang terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), atau pekerja yang butuh peningkatan kompetensi kerja, pelaku usaha mikro dan kecil.

- Bukan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, Aparatur Sipil Negara, Prajurit TNI, anggota Polri, kepala desa dan perangkat desa, dan direksi/komisaris/dewan pengawas BUMN maupun BUMD.

- Maksimal 2 NIK dalam 1 Kartu Keluarga yang menjadi penerima Kartu Prakerja.

- Belum pernah menjadi peserta Prakerja.

Bagaimana? Kawan Puan tertarik mengikuti program pelatihan Prakerja 2024?

Baca Juga: Cara Menghindari Penipuan yang Mengatasnamakan Program Kartu Prakerja

(*)

Sumber: Prakerja.go.id
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri